You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Terkendala Lahan, Proyek MRT Cipete-Haji Nawi Terancam Batal
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

Proyek MRT di Jl Cipete Raya Masih Terkendala

Rencana pembangunan proyek stasiun Mass Rapid Transit (MRT) di Jalan Cipete Raya dan Haji Nawi, di Jakarta Selatan terancam batal.

Jika proses pembebasan tidak kunjung tuntas, opsi yang mungkin kita pilih merancang ulang dua stasiun MRT itu

Pasalnya, PT MRT hingga kini masih kesulitan membebaskan lahan untuk pembangunan dua stasiun proyek transportasi massal berbasis rel tersebut.

"Kalau tak kunjung tuntas, opsi membatalkan pembangunan dua stasiun MRT di kawasan itu mungkin bisa saja kita lakukan," ujar Dono Boestami, Direktur Utama (Dirut) PT MRT di Balaikota, Selasa (4/8).

Ahok Titip Uang Ganti Rugi lahan MRT di Pengadilan

Namun demikian, dikatakan Dono, kemungkinan membatalkan pembangunan dua stasiun MRT itu terbilang kecil. Mengingat, lokasi proyek di Jalan Cipete Raya dan Jl Haji Nawi, Jakarta Selatan merupakan opsi terakhir untuk melanjutkan proyek ini.

"Jika proses pembebasan tidak kunjung tuntas, opsi yang mungkin kita pilih merancang ulang dua stasiun MRT itu," katanya.

Ditambahkan Dono, di dua titik yang belum dibebaskan itu, rencananya akan dibangun untuk akses jalur keluar masuk ke stasiun MRT. ‎

"Kemungkinan itu yang akan diatur ulang," tandasnya.

Sementara itu, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah (BPKAD) DKI, Heru Budi Hartono menambahkan, warga di Jalan Cipete Raya dan Jl Haji Nawi meminta harga pembebasan lahan di atas nilai jual obyek pajak (NJOP).

"Mereka mematok harga di atas Rp 100 juta permeter persegi. Padahal harga lahan di lokasi di bawah harga itu," katanya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15986 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3389 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2432 personNurito
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1496 personFakhrizal Fakhri
  5. Hadiri Musrenbang, Ketua DPRD Pastikan Usulan Warga Diakomodir

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1224 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

784
Hari
23
Jam
47
Menit
30
Detik