You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
100 Pelajar di Jakpus Diedukasi Etika dan Budaya Politik Berdemokrasi
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

100 Pelajar di Jakpus Diedukasi Etika dan Budaya Politik Berdemokrasi

Sebanyak 100 pelajar dari SMAN 16, SMA Kartini, SMK Jayawisata 1 dan SMK Yapermas Jakarta Pusat, Rabu (6/3), diedukasi tentang etika dan budaya politik berdemokrasi.

Kehidupan berdemokrasi dan politik itu luas,

Kegiatan yang digagas  Suku Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) ini, dibuka Asisten Pemerintahan (Aspem) Sekko Administrasi Jakarta Pusat,  Denny Ramdany di ruang serbaguna utama kantor wali kota.  

Menurut Denny, meskipun sebagian peserta saat ini masih belum cukup umur, pemahaman tentang etika dan budaya politik perlu untuk diajarkan. Sehingga saat mereka dewasa telah memiliki bekal untuk menghadapi pesta demokrasi.

381 Surat Suara Rusak di Jakut Dimusnahkan

Kehidupan berdemokrasi dan politik itu luas, minimal dari sekarang sudah ditanamkan," ujarnya.

Ketua Sub Kelompok Kewaspadaan Suku Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Jakarta Pusat, Abun Hasbulloh menambahkan, kegiatan ini diselenggarakan berdasarkan Peraturan Gubernur Nomor 57 Tahun 2022 tentang Organisasi dan Tata Kerja Perangkat Daerah.

Dalam edukasi ini, pihanya menghadirkan tiga narasumber, yaitu Ditjen Polpum Kementerian Dalam Negeri Andi Aswin Manggabarani, Akademisi dari Universitas Negeri Jakarta Ratiyono dan penggiat Masyarakat Anti Fitnah di Indonesia Vivid Devianti.

"Kami berharap peserta yang hadir ini bisa menularkan pemahaman yang didapat ke lingkungan sekolah dan pertemanan mereka," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3641 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1043 personNurito
  3. 40 Kafilah Jaksel Ikuti STQH Tingkat Provinsi DKI

    access_time15-11-2024 remove_red_eye951 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye884 personFolmer
  5. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye864 personTiyo Surya Sakti