You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudindik Wilayah 2 Jakarta Utara Lakukan Penertiban Rekrutmen Guru di 24 Sekolah
.
photo Anita Karyati - Beritajakarta.id

Sudindik Wilayah 2 Jakarta Utara Lakukan Penertiban Rekrutmen Guru di 24 Sekolah

Suku Dinas Pendidikan Wilayah 2 Jakarta Utara melakukan penertiban rekrutmen guru yang tidak sesuai aturan di 24 sekolah negeri.

M ematuhi dan melaksanakan kebijakan

Kepala Sudindik Wilayah 2 Jakarta Utara, Heni Nurhayani mengatakan, penertiban dilakukan di sekolah untuk jenjang SMP, SMA, dan SMK.

"Penertiban ini dilakukan merupakan amanah dari Tindak Lanjut Hasil Pemeriksaan Badan Pemeriksaan Keuangan," ujarnya, Jumat (19/7).

Disdik DKI Pastikan KBM Tak Terkendala Penataan Guru Direkrut Tak Sesuai Aturan

Heni menjelaskan, penertiban ini dilakukan untuk Guru berlebih pada mata pelajaran tertentu.

"Sejauh ini respons dari sekolah dapat mematuhi dan melaksanakan kebijakan ini," terangnya.

Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah Bidang Kesiswaan, Humas, Sarana dan Prasarana SMAN 45 Jakarta Utara, Areis Handoko menuturkan, ada tiga guru di sekolahnya yang dilakukan penertiban.

"Kegiatan Belajar dan Mengajar tetap berjalan dengan mengoptimalkan Guru yang ada. Melalui adanya aturan ini ya kita harus ikuti," ungkapnya.

Ia menambahkan, di SMAN 45 terdapat 885 peserta didik dari 24 kelas. Rinciannya, masing-masing ada delapan kelas untuk Kelas X, XI, dan Kelas XII.

"Untuk tenaga pendidik, termasuk kepala sekolah berjumlah 45 orang. Tiap guru maksimal mengajar selama 36 jam per minggu," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3695 personFolmer
  2. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye979 personTiyo Surya Sakti
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye942 personFolmer
  4. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye897 personFolmer
  5. Dinsos DKI Luncurkan SiPending Emas Mobile

    access_time18-11-2024 remove_red_eye833 personAldi Geri Lumban Tobing