You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Plt Kepala BKD Lantik 507 Fungsional Guru
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Plt Kepala BKD Lantik 507 Fungsional Guru dan Kesehatan untuk Tingkatkan Pelayanan Masyarakat

Pelaksana tugas (Plt) Kepala Badan Kepegawaian Daerah Provinsi DKI Jakarta, Syaefuloh Hidayat melantik 497 orang Pejabat Fungsional Guru dan 11 orang Pejabat Fungsional Bidang Kesehatan, di Ruang Serba Guna, Lantai 2 Gedung Dinas Teknis Abdul Muis Provinsi DKI Jakarta, pada Kamis (15/8). 

"Pejabat fungsional yang dilantik pada hari ini dapat menjadi contoh,"

Syaefuloh mengatakan, pelantikan jabatan fungsional dilakukan dalam rangka peningkatan pelayanan yang membutuhkan keahlian dan keterampilan tertentu untuk masyarakat.

"Jabatan guru merupakan amanah yang membutuhkan dedikasi tinggi dan pengabdian tanpa batas demi wujudkan visi pendidikan yang berkualitas di Provinsi DKI Jakarta. Begitu juga halnya dengan para pejabat fungsional bidang kesehatan, yang diharapkan dapat memberikan kontribusi optimal, serta mampu meningkatkan pelayanan kesehatan bagi masyarakat," ujarnya seperti dikutip dari Siaran Pers Pemprov DKI Jakarta, Kamis (15/8). 

Lantik Pejabat Eselon III dan IV, Pj Gubernur Heru Minta Kuasai Tupoksi untuk Kelancaran Kinerja

Ia menambahkan, kepercayaan yang diberikan kepada para pejabat merupakan amanat besar untuk berkontribusi aktif meningkatkan kualitas pendidikan dan kesehatan di Jakarta, seiring dengan upaya Jakarta sebagai kota global.

"Pejabat fungsional yang dilantik pada hari ini dapat menjadi contoh dan teladan dalam memberikan layanan publik di bidang pendidikan dan kesehatan yang inovatif dan berkualitas, dengan tetap berpegang pada prinsip profesionalitas, integritas, transparansi, dan akuntabilitas," katanya.

Syaefuloh juga berpesan kepada para guru dan pejabat fungsional kesehatan yang dilantik agar mengoptimalkan penggunaan dana BOS (Bantuan Operasional Sekolah) dan BOP (Bantuan Operasional Pendidikan) dalam rangka memberikan nilai tambah bagi peningkatan kualitas pendidikan.

"Pastikan di lingkungan Satuan Pendidikan dan Satuan Kesehatan Saudara terbebas dari bullying, kekerasan seksual, dan intoleransi. Terus tingkatkan kemampuan dan kapasitas diri (kompetensi) secara berkesinambungan guna mengatasi tantangan, mampu beradaptasi, dan memanfaatkan perkembangan teknologi yang pesat bagi dunia pendidikan dan kesehatan," tambahnya.

Pejabat fungsional yang dilantik sebanyak 507 orang melalui pengangkatan pertama dan perpindahan dari jabatan lain, meliputi enam jenis jabatan fungsional dari dua Perangkat Daerah, yaitu Dinas Kesehatan dan Dinas Pendidikan. Jenis jabatan fungsional yang dilantik yaitu administrator kesehatan, apoteker, epidemiolog, guru, penyuluh kesehatan, dan perawat gigi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3661 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1062 personNurito
  3. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye907 personTiyo Surya Sakti
  4. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye906 personFolmer
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye874 personNurito