You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemprov DKI Siapkan Tempat Bagi Aplikator
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Pemprov DKI Sediakan Tempat Bagi Aplikator Hackjak

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan menyediakan Gedung Usaha Kecil Menengah (UKM) Waduk Melati, Jl KH Mas Mansyur, Tanah Abang, Jakarta Pusat, sebagai tempat para aplikator kompetisi Hackjak untuk berdebat.  

Saya lebih suka aplikasi parkir karena saya ingin sesuatu yang cepat yang ada hubungannya dengan kita

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) mengatakan, penyediaan fasilitas tersebut merupakan salah satu bentuk apresiasi Pemprov DKI Jakarta terhadap kinerja anak muda Jakarta atas keberhasilannya menciptakan aplikasi yang dapat mempermudah kinerja pemerintah dalam berbagai hal.

Salah satu aplikasi yang berhasil diciptakan yakni aplikasi parkir atau ParkirMu.com. Aplikasi tersebut berfungsi untuk mencari lokasi dan mengetahui kapasitas tempat parkir di suatu tempat.

DKI Gelar Lomba Pembuatan Aplikasi

“Saya lebih suka aplikasi parkir karena saya ingin sesuatu yang cepat yang ada hubungannya dengan kita,” ujar Ahok, dalam sambutannya di acara Awarding Night Hackjak 2015 di Balaikota DKI Jakarta, Selasa (18/8).

Gedung UKM Waduk Melati tersebut nantinya akan didesain seperti tempat berkumpul yang dilengkapi dengan kantin dan wifi.

Ke depannya, tambah Ahok, seluruh persoalan di Jakarta seperti pedagang kaki lima (PKL), Penyandang Masalah Kesejahteraan Sosial (PMKS) hingga Pekerja Harian Lepas (PHL) akan dimasukkan ke dalam aplikasi yang bekerja sama dengan para aplikator Hackjak.

“Aplikasi yang sudah diciptakan akan mulai digunakan,” tandas Ahok.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1566 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1531 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1137 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1098 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1058 personDessy Suciati