You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
11 Kendaraan Terjaring Operasi Lintas Jaya di Jl Mayjen Sutoyo
.
photo Andri Widiyanto - Beritajakarta.id

11 Kendaraan Terjaring Operasi Lintas Jaya di Jl Mayjen Sutoyo

Sebanyak 11 kendaraan yang parkir di area terlarang sepanjang Jalan Mayjen Sutoyo, Cawang, Kramat Jati, Jakarta Timur, Selasa (25/2), terjaring Operasi Lintas Jaya yang melibatkan 40 personel gabungan.

"Ada 10 kendaraan roda empat kami tilang dan satu sepeda motor diangkut,"

Mereka tidak dapat menghindar, saat petugas gabungan Sudin Perhubungan dan Satwil Lantas Jakarta Timur dibantu petugas TNI dan Satpol PP tiba-tiba melakukan tindakan.

Kepala Seksi Operasi Sudin Perhubungan Jakarta Timu,r, Riki Erwinda mengatakan, parkir liar di kawasan Jalan Mayjen Sutoyo ini menjadi fokus petugas, karena kerap dikeluhkan masyarakat secara langsung maupun melalui media sosial.

31 Kendaraan Pelanggar Aturan di Jaktim Ditindak

"Lokasi ini jadi titik pantau utama dan senantiasa kita lakukan pengawasan bersama TNI, Polri dan Satpol PP,' " ujar Riki.

Perwira Unit Penegakan dan Penertiban Satwil Lantas Jakarta Timur, Iptu Sarwono menambahkan, di lokasi tersebut setiap hari banyak kendaraan roda empat parkir di bahu jalan hingga memicu terjadinya kemacetan lalu lintas. Padahal, sudah ada sudah ada rambu larangan parkir maupun berhenti.

"Ada 10 kendaraan roda empat kami tilang dan satu sepeda motor diangkut,"ungkapnya.

Kasi Operasi Satpol PP Kota Jakarta Timur, Charles Siahaan menjelaskan, dalam kegiatan ini pihaknya menghalau sejumlah pedagang kaki lima yang mangkal di pinggir jalan dan trotoar, serta mengamankan dua juru parkir liar untuk dilakukan pembinaan di Panti Sosial Cipayung.

"Untuk pedagang kaki lima, kita hanya lakukan imbauan agar tidak berjualan lagi di area tersebut. Jika, nanti lakukan pelanggaran maka diambil tindakan tegas," tandas Charles

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Mengaku Nyaman, Rano Karno Bakal Rutin Naik Angkutan Umum ke Balai Kota

    access_time25-02-2025 remove_red_eye4070 personFolmer
  2. Dinas KPKP Sukses Gelar Sterilisasi Massal Kucing Jalanan

    access_time24-02-2025 remove_red_eye3383 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Alumni Menwa UPNVJ Tanam Mangrove di Hutan Angke Kapuk

    access_time22-02-2025 remove_red_eye2295 personNurito
  4. Pemprov DKI akan Gelar Pasar Pangan Murah di 193 Lokasi

    access_time22-02-2025 remove_red_eye1597 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Operasi Tertib Trotoar di Jakpus Sasar Tiga Lokasi

    access_time26-02-2025 remove_red_eye1435 personBudhi Firmansyah Surapati