You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sudindik Wilayah I Jakbar Minta Orang Tua Perketat Pengawasan Anak
.
photo Tiyo Surya Sakti - Beritajakarta.id

Kasudindik Wilayah I Jakbar Ingatkan Pentingnya Peran Orang Tua Mengawasi Anak

Kepala Suku Dinas Pendidikan Wilayah I Jakarta Barat, Diding Wahyudin mengingatkan pentingnya peran orang tua dalam melakukan pengawasan terhadap perilaku dan kegiatan anak-anaknya.

"Perundungan seringkali bukan hanya terjadi di sekolah"

Diding mengatakan, pengawasan oleh orang tua harus dilakukan dengan baik untuk mencegah perilaku negatif, termasuk perundungan (bullying) sebagaimana terjadi di wilayah Tambora yang diduga melibatkan tiga remaja putri.

"Kejadian perundungan seringkali bukan hanya terjadi di sekolah atau di hari sekolah, melainkan di lingkungan mereka tinggal, saat hari libur sekolah kasus tersebut bisa terjadi," ujarnya, Selasa (22/4). 

120 Peserta Diedukasi Pencegahan Kekerasan Perempuan dan Anak

Diding menjelaskan, dalam permasalahan perundungan yang diduga melibatkan tiga remaja putri yang salah satunya masih pelajar tersebut, pihaknya melalui Satgas Anti Kekerasan dan Tim Pencegahan Tingkat Sekolah sudah melakukan koordinasi dengan unsur terkait seperti, pihak kepolisian, Dinas Sosial, serta Dinas PPAPP DKI Jakarta. 

"Saat ini ketiga terduga pelaku perundungan sudah mendapatkan pembinaan dari Dinas Sosial DKI Jakarta," bebernya. 

Ia mengingatkan, kepada seluruh peserta didik agar memiliki perilaku yang baik dan berakhlak mulia. Sebab, bagi mereka ya g terbukti melakukan tindakan negatif juga terancam sanksi pencabutan biaya pendidikan melalui KJP Plus.

"Kasus seperti ini jangan sampai terulang kembali. Peserta didik harus fokus belajar, lakukan kegiatan-kegiatan positif," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4401 personNurito
  2. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3861 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye1918 personNurito
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1887 personAnita Karyati
  5. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye1804 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik