You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kurang Sosialisasi, Pelayanan One Day Service Masih Sepi Peminat
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Warga Masih Urus Perizinan Melalui Calo

Warga yang ingin mengurus perizinan maupun non perizinan di Pelayanan Terpadu Satu Pintu (PTSP) masih banyak yang menggunakan jasa calo. Padahal, pengurusan saat ini telah dipemudah dan dapat diselesaikan dalam watu sehari saja atau one day service.

Sekarang pelayanan sudah cepat dan mudah, kalau memang tidak ada waktu pagi hingga sore bisa datang ke pelayanan malam hari setiap minggunya

Kepala Badan BPTSP Jakarta Pusat, Yanti mengatakan, dari 75 perizinan yang diterima setiap harinya masih sekitar 5 orang warga saja yang mengurus secara langsung. Sedangkan sisanya masih melalui biro jasa dan lainnya.

Pihaknya berharap, warga yang membutuhkan pelayanan one day service agar bisa langsung datang ke kantor PTSP baik di tingkat kelurahan, kecamatan maupun di tingkat kota. Semua perizinan sendiri saat ini sudah mudah mengurusnya selama dokumennya lengkap dan benar.

Djarot Minta Pemberian Izin UKM Dipermudah

"Sekarang pelayanan sudah cepat dan mudah, kalau memang tidak ada waktu pagi hingga sore bisa datang ke pelayanan malam hari setiap minggunya," katanya, Jumat (28/8).

Saat ini kantor PTSP Kota Administrasi melayani one day service meliputi SIUP, TDP, Izin Penelitian dan KIU/KIO perorangan. Untuk PTSP kecamatan meliputi SIUP kecil (PT, CV), IMB rumah tinggal, SIK apoteker, SIP apoteker dan SIP dokter spesialis/dokter gigi spesialis.

Sedangkan untuk tingkat kelurahan PM1 (selain SKDP), SIUP Mikro (IKRT), IPTM, SIK perawat, SIK perawat gigi, SIK tenaga teknis kefarmasian, SIP dokter/dokter gigi dan kartu pencari kerja.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4269 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1821 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1640 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1606 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1584 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik