You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Halangi Fasilitas Umum, Puluhan Pohon di Tebet di Pangkas
.
photo Rudi Hermawan - Beritajakarta.id

Halangi Fasilitas Umum, 20 Pohon di Tebet Timur Dipangkas

Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Tebet Timur, Jakarta Selatan, melakukan penopingan puluhan pohon. Ini dilakukan karena daun dan batang pohon-pohon sudah menutupi sejumlah rambu lalu lintas dan Penerangan Jalan Umum (PJU).

Selama Agustus ini sudah ada 20 pohon yang kita toping. Kebanyakan karena menutupi rambu lalu lintas dan juga PJU

"Selama Agustus ini sudah ada 20 pohon yang kita toping. Kebanyakan karena menutupi rambu lalu lintas dan juga PJU," ujar Yunaenah, Lurah Tebet Timur, Selasa (1/9).

Menurut Yunaenah, titik yang menjadi fokus penopingan berada di Jalan Tebet Timur Raya, Tebet Timur 2, dan Tebet Timur Dalam. "Per hari paling hanya bisa kita toping dua sampai 3 pohon, hanya agar rambu dan PJU tidak tertutup. Kalau yang banyakan nanti Sudin Pertamanan," ucapnya.

1.244 Pohon di Jakbar Ditoping

Yunaenah mengatakan, penopingan juga berdasarkan pengaduan dari warga. Baik menggunakan aplikasi Qlue dan juga langsung ke Kantor Kelurahan Tebet Timur. "Kita langsung tindaklanjuti kalau ada pengaduan masyarakat terkait pohon ataupun lainnya," tuturnya.

Untuk tim khusus penanganan pohon, lanjut Yunaenah, petugas PPSU yang ditugaskan terdiri dari 5 orang. "Ada tim khusus yang terdiri dari 5 orang petugas PPSU untuk masalah pohon," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4127 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2798 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1789 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1446 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik