You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakbar Bertekad Raih Penghargaan Wistara
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Pemkot Jakbar Bertekad Raih Penghargaan Wistara

Mudah-mudahan Jakarta Barat menjadi yang terbaik dan meraih penghargaan Swasti Saba Wistara

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Barat bertekad meraih penghargaan Swasti Saba Wistara pada lomba Kota Sehat Tingkat Nasional 2015.

Tujuh lokasi tatanan kota sehat pun telah disiapkan, yakni tatanan permukiman sarana dan prasarana, masyarakat sehat mandiri, kehidupan sosial sehat, ketahanan pangan dan gizi, pariwisata sehat, industri dan perkantoran sehat, serta tertib lalu lintas dan sarana transportasi.

Kota Sehat, Jakut Benahi Jakarta Islamic Center

Wakil Wali Kota Jakarta Barat, M Zen mengatakan, melalui Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) terkait dan seluruh unsur masyarakat, pihaknya berupaya maksimal menjadi yang terbaik pada Lomba Kota Sehat 2015.

“Mudah-mudahan Jakarta Barat menjadi yang terbaik dan meraih penghargaan Swasti Saba Wistara,” ujar M Zen, saat menerima tim verifikasi Lomba Kota Sehat 2015, di Ruang Pola Kantor Wali Kota, Jalan Raya Kembangan, Senin (21/9).

Diungkapkan Zein, sebelumnya Jakarta Barat telah berhasil meraih penghargaan Swasti Saba Padapa yang merupakan predikat penghargaan kategori pemantapan pada 2011 dan Swasti Saba Wiwerda, yakni predikat penghargaan kategori pembinaan pada 2013.

“Kita bertekad meraih Swasti Saba Wistara tahun ini,” tandas M Zen.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4130 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2799 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1789 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1582 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1446 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik