You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
2 PHL Dinas Kebersihan Dipecat
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

2 PHL Dinas Kebersihan Dipecat

Dinas Kebersihan DKI Jakarta memecat dua Pekerja Harian Lepas (PHL) di wilayah kerja Kali Cideng, Jakarta Pusat. Keduanya dipecat karena memotong honor 15 PHL lainnya sejak Januari lalu hingga September ini.

Dua PHL Kali Cideng kita pecat karena terbukti memotong honor 15 PHL lainnya. Masing-masing dipotong Rp 150 ribu per bulan, sejak Januari-September

"Dua PHL Kali Cideng kita pecat karena terbukti memotong honor 15 PHL lainnya. Masing-masing dipotong Rp 150 ribu per bulan, sejak Januari-September," ujar Ali Maulana, Wakil Kepala Dinas Kebersihan DKI Jakarta, Senin (28/9).

Basuki Pecat 120 PNS

Menurut Ali, hal tersebut terungkap setelah para PHL yang merasa honornya dipotong melakukan pengaduan melalui SMS dan juga Whatsapp. Kemudian informasi yang diberikan langsung dikonfirmasi kepada para PHL yang mengirimkan pengaduan.

"Terungkapnya setelah kita buka nomor pengaduan. Ada yang SMS dan juga via aplikasi Whatsapp. Kemudian kita kroscek kebenarannya," ucap Ali.

Ali mengatakan, modus yang dilakukan para pelaku awalnya mereka memberikan pinjaman uang pada PHL untuk biaya kontrakan rumah. Entah kenapa, akhirnya kartu ATM milik para PHL itu dipegang oleh dua pelaku. "Setiap bulan honor dipotong Rp 150 ribu. Dalilnya untuk bayar uang koperasi, padahal tidak ada koperasi sama sekali di internal PHL," tuturnya.

Terkait banyaknya kasus serupa, Ali mengimbau kepada para PHL untuk melakukan pengaduan jika ada pengawas yang memotong honor dengan alasan apapun. "Kan sudah punya nomor Kepala Dinas dan saya. Dan jangan pernah menyerahkan kartu ATM ke pihak lain," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4294 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1840 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1727 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1641 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1617 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik