You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Menuju KLA, Jakut Buat Ruang Laktasi
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Menuju KLA, Jakut Buat Ruang Laktasi

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara mendorong seluruh kantor kelurahan, kecamatan serta Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) memiliki ruang laktasi atau menyusui. Ini untuk menjadikan Jakarta Utara Kota Layak Anak (KLA).

Ketersedian ruang menyusui bagi ibu mutlak diperlukan karena dalam rangka mewujudkan Jakarta Utara menuju KLA

Kasubag Pemberdayaan Masyarakat dan Perempuan Bagian Kesejahteraan Sosial Jakarta Utara, Tuty Kusnaeni mengatakan, ruang khusus untuk perempuan yang dimaksud adalah ketersedian ruang menyusui di seluruh kantor pemerintahan di wilayah Jakarta Utara.

“Ketersedian ruang menyusui bagi ibu mutlak diperlukan karena dalam rangka mewujudkan Jakarta Utara menuju KLA,” ujar Tuty, Kamis (26/11).

Basuki Wajibkan Ada Ruang Menyusui di RPTRA

Menurut Tuty, kehadiran pojok laktasi memang sangat dibutuhkan oleh ibu menyusui demi terpenuhinya gizi bayinya agar tetap sehat. "Agar keberadaan ruang tersebut tersedia, kami melakukan koordinasi dengan unit-unit terkait agar secepatnya ruang menyusui tersedia, di kantor kelurahan, kecamatan dan kantor wali kota," tandas Tuty.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI akan Rekrut Tenaga PPSU Kelurahan

    access_time09-04-2025 remove_red_eye8781 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2750 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1697 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1526 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1390 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik