You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Basuki Tak Larang Warga Kalijodo Demo
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Basuki Persilakan Warga Kalijodo Berdemo

Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama tidak mempermasalahkan warga Kalijodo menggelar aksi demo di gedung DPRD DKI, Jalan Kebon Sirih, Jakarta Selatan. Sebab hal tersebut tidak akan merubah keputusan untuk menertibkan dan menata kawasan Kalijodo.

Nggak apa-apa demo. Banyak yang demo juga

"Nggak apa-apa demo. Banyak yang demo juga," kata Basuki di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (19/2).

Dinas Perumahan Seleksi Calon Penghuni Rusun Warga Kalijodo

Menurut Basuki, pihaknya tidak akan melakukan dialog dengan warga. Sebab warga Kalijodo telah menduduki lahan hijau. Bagi warga yang memiliki KTP DKI, akan direlokasi ke rumah susun (rusun). 

"Kalau mau dialog dua tahun atau 20 tahun sama saja kok. Sekarang logikanya sederhana saja. Sekarang saya ajak kalian kuasain Balai Kota, mumpung saya gubernur. Terus kalau kalian saya usir demo, terus saya kasih balik kapling? Enggak kan," tandasnya.

Seperti diketahui, ratusan warga Kalijodo mendatangi gedung DPRD DKI Jakarta, Jalan kebon Sirih, Jakarta Pusat. Mereka meminta agar tidak ditertibkan. Padahal Pemprov DKI Jakarta telah menyediakan rusun untuk warga ber-KTP DKI.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kalahkan Juara Bertahan, Atlet Tarung Derajat Fariuddin Ishafahani Raih Emas di PON XXI

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1245 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1234 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Ini Penerima DTKJ Award 2024

    access_time19-09-2024 remove_red_eye1179 personTiyo Surya Sakti
  4. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1142 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Warga Serbu Pasar Murah di Kelurahan Dukuh

    access_time18-09-2024 remove_red_eye1066 personNurito