You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Senin Mendatang, Website ERP Dilaunching
.
photo Jhon Syah Putra Kaban - Beritajakarta.id

Dishubtrans akan Launching Website ERP

Penerapan rencana implementasi sistem pengendalian lalu lintas jalan berbayar elektronik atau Electronic Road Pricing (ERP) segera dilakukan.

Nantinya kita akan sajikan ‎berbagai informasi secara lengkap kepada masyarakat, mengenai rencana implementasi Sistem Electronic Road Pricing (ERP)

Sebagai tahapan sosialisasi, Dinas Perhubungan dan Transportasi (Dishubtrans) DKI Jakarta akan meluncurkan website ERP dengan alamat www.erp.jakarta.go.id.

Kepala Dishubtrans Provinsi DKI Jakarta, Andri Yansyah menyatakan, peluncuran website ERP ini merupakan bentuk keseriusan Dishubtrans untuk mensosialisasikan program pemerintah kepada masyarakat.

Penerapan ERP Sesuai Perda

"Nantinya kita akan sajikan ‎berbagai informasi secara lengkap kepada masyarakat, mengenai rencana implementasi sistem ERP di DKI Jakarta," ujarnya, Jumat (19/2).

Selain melalui website, nantinya informasi akan disebar melalui media sosial dan mulai dapat diakses masyarakat terhitung sejak hari Senin, 22 Februari 2016 mendatang.

"Kebijakan ini nantinya untuk peningkatan pelayanan angkutan umum serta peningkatan kerja lalu lintas," katanya.

‎‎

Selain melalui website resmi ERP, menurutnya masyarakat juga dapat berinteraksi melalui akun Facebook ERP Jakarta dan akun twitter @erpJakarta. Melalui sosial media tersebut masyarakat bisa berinteraksi langsung dengan pemerintah, untuk menyampaikan pertanyaan, saran dan masukan untuk kesempurnaan kebijakan ERP ini.

"Di samping itu, kami juga telah menyiapkan beberapa video animasi, sebagai alat sosialisasi melalui videotron. Diharapkan melalui sosialisasi ini, kebijakan ERP bisa mendapat dukungan penuh dari masyarakat Jakarta," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1670 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1605 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1171 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Parade Gereja Bala Keselamatan Indonesia Ramaikan CFD di Bundaran HI

    access_time22-12-2024 remove_red_eye1044 personNurito
  5. Dinas PPKUKM Adakan Pasar Malam Bina dan QRISMas Bazar

    access_time21-12-2024 remove_red_eye962 personAldi Geri Lumban Tobing