You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Balai Benih Ikan Laut Restoking Ikan Setiap Bulan
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

4.300 Bibit Ikan Kerapu Dilepas ke Laut

Pusat Budidaya dan Konservasi Laut, Balai Benih Ikan Laut Dinas Kelautan Perikatan dan Ketahanan Pangan (KPKP) DKI Jakarta melepas 4.300 ekor bibit ikan kerapu ke habitat laut atau restoking.

Setiap bulan kita lepas ke alam sebanyak 4.300 ekor, dengan ukuran ikan 8-10 sentimeter

"Setiap bulan kita lepas ke alam sebanyak 4.300 ekor, dengan ukuran ikan 8-10 sentimeter," kata Dedi Damhudi, Teknisi Lapangan Balai Benih Ikan Laut, Dinas KPKP DKI Jakarta.

Menurutnya, pelepasan ke alam ikan kerapu berbagai jenis hasil pengembangbiakan di Pulau Tidung agar stok ikan di Pulau Seribu tak pernah habis dan menggantikan ikan dewasa yang telah tertangkap.

DKI Bagikan 11 Ribu Benih Ikan Kerapu

"Jadi selain melayani permintaan Sudin KPKP untuk budidaya binaan, selebihnya kita lepaskan ke alam agar kami tetap bisa berproses," tandasnya.

Untuk diketahui, Balai Benih Ikan Laut (BBIL) Pulau Tidung tersebut mampu menetaskan minimal 30 ribu ekor per bulan. Dan setelah masa pembibitan selama 4,5 bulan, ikan yang berukuran 8-10 sentimeter siap dibagikan ke masyarakat binaan secara gratis maupun dilepas ke alam.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1456 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pemprov DKI Tetapkan UMSP 2025, Ini Rinciannya

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1383 personFolmer
  3. Operasi Modifikasi Cuaca Efektif Kurangi Curah Hujan di DKI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1290 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1265 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Raih Penghargaan Indeks Reformasi Hukum dari Kementerian Hukum RI

    access_time16-12-2024 remove_red_eye1132 personFolmer