You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Liburan Panjang Akses Jalan Ke Pelabuhan Kaliadem Tersendat
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Akses Jalan ke Pelabuhan Kaliadem Macet

Kendaraan terjebak macet di Jalan Muara Karang Barat, Penjaringan Jakarta Utara terutama yang akan menuju pelabuhan Kali Adem dan menuju ke arah jalan Pluit Utara.

Angkot sama odong-odong pada ngetem sembarangan bikin macet saja, sepertinya sengaja biar kita naik angkot mereka kedalam pelabuhan

"Angkot sama odong-odong pada ngetem sembarangan bikin macet saja, sepertinya sengaja biar kita naik angkot mereka kedalam pelabuhan," ujar Yeyen (32) warga Grogol Jakarta Barat, Kamis (5/5).

Akibat kemacetan tersebut ia bersama lima orang keluarganya rela turun dari mobil dan jalan kaki menuju pelabuhan Kaliadem untuk mengejar jadwal keberangkatan kapal.

Transjakarta ke Pelabuhan Kali Adem Perlu Jalur Khusus

"Tiap banyak wisatawan yang akan ke Pulau Seribu, pasti macet begini pak, banyak angkot ngetem berebut penumpang," kata Rohim, seorang tukang ojek yang biasa mangkal di sekitar jembatan Muara Angke.

Dari pantauan Beritajakarta.com, kemacetan terjadi sejak pukul 6.00 sepanjang hampir satu kilometer di Jalan Muara Karang Barat menuju terminal Muara Angke atau yang akan menuju Pelabuhan Kaliadem. Selain akibat angkot ngetem, kemacetan juga disebabkan tumpukan tanah merah disisi kanan jalan milik Dinas KPKP DKI yang akan digunakan untuk hutan Mangrove. Sehingga jalan masuk pelabuhan menjadi lebih sempit.

Tampak petugas Dishubtrans dibantu Polantas mengatur kemacetan lalu lintas disana. Kemacetan baru terurai sekitar pukul 11.00.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4296 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1841 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1729 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1642 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1618 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik