You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Trotoar DKI akan Dilengkapi Boks Ducting
.
photo Yopie Oscar - Beritajakarta.id

Trotoar DKI akan Dilengkapi Boks Ducting

Selain penataan fisik, trotoar di Jakarta juga akan dilengkapi dengan boks ducting. Sehingga pemasangan utilitas tidak lagi merusak trotoar di atasnya.

Boksnya turun kira-kira 2,5-2,8 meter, supaya gali kabel semua lewat boks bawah. Sehingga trotoar kami nggak dibongkar lagi

"Masalah di Jakarta itu suka ada trotoar yang nggak ada ducting. Jadi orang gali kabel fiber optik, PLN semua, bongkar lagi. Sekarang saya wajibkan bikin model ada trotoar sudah ada boks," kata Basuki Tjahaja Purnama, Gubernur DKI Jakarta, di Balai Kota DKI Jakarta, Kamis (11/8).

Basuki mengatakan, Dinas Bina Marga DKI telah menemukan boks yang bisa digunakan sebagai ducting. Sehingga jika akan memasang utilitas tidak perlu membongkar trotoar. Boks tersebut berukuran 2,5-2,8 meter.

PKL Boleh Berjualan di Trotoar Asal Tertib

"Boksnya turun kira-kira 2,5-2,8 meter, supaya gali kabel semua lewat boks bawah. Sehingga trotoar kami nggak dibongkar lagi," ucapnya.

Basuki juga tidak ingin trotoar menggunakan conblok, keramik, atau batu alam. Ke depan trotoar akan menggunakan semen yang bisa menyerap air. Bahan tersebut sudah digunakan di Taman Pandang Istana yang baru saja diresmikan.

"Saya nggak mau keramik, batu alam, konblok. Itu nanti pakai semen, itu yang kami bikin di Taman Pandang Istana. Semennya bisa nyerap air. Kami sudah uji coba di Tebet juga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Wali Kota Jaksel Bersilaturahmi ke Kediaman Ketua Umum Forkabi

    access_time19-05-2025 remove_red_eye24744 personTiyo Surya Sakti
  2. Kebakaran di Petojo Selatan Berhasil Dipadamkan Petugas

    access_time20-05-2025 remove_red_eye3301 personFolmer
  3. Warga Kelurahan Gunung Apresiasi Sudin SDA Jaksel Gercep Keruk Kali Jelawe

    access_time23-05-2025 remove_red_eye1371 personTiyo Surya Sakti
  4. Kabar Gembira, Bansos KLJ, KPDJ dan KAJ Bulan Mei 2025 Mulai Dicairkan

    access_time24-05-2025 remove_red_eye1298 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Muhammad Anwar Ingatkan Jajaran di Pemkot Jaksel Bekerja Optimal

    access_time19-05-2025 remove_red_eye1153 personTiyo Surya Sakti

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik