You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Gelar Rakor Persiapan Pemilukada DKI Jakarta
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

Pemkot Jaksel Bentuk Posko Bersama Pantau Pilkada 2017

Menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta Tahun 2017, Pemerintahan Kota Administrasi Jakarta Selatan membuat Posko Bersama.

Posko bersama dibuka pada 23 September 2016, mulai pukul 08.00-20.00 bertempat di lobby kantor wali kota

Posko ini sebagai pemantauan, koordinasi, dan fasilitasi dalam pelaksanaan Pilkada DKI pada Februari 2017.

"Posko bersama dibuka pada 23 September 2016, mulai pukul 08.00-20.00 bertempat di lobby kantor wali kota," ungkap Edi Suherman, Asisten Pemerintahan Kota Administrasi Jakarta Selatan, Jumat (16/9).

PNS DKI Dilarang Ikut Kampanye

Pembentukan posko ini melibatkan jajaran Dandim, Polres, Kejari dan Organisasi Masyarakat seperti FKUB dan FKDM. Kegiatan ini sesuai Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 9 Tahun 2005 terutama pasal 8. Tentang Pedoman Bagi Pemerintah Daerah Dalam Pelaksanaan Pemilihan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah.

"Tujuannya agar tercipta keamanan dan ketertiban dalam pelaksanaan pilkada 2017 nanti, kita persiapkan dari sekarang," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2251 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1264 personTiyo Surya Sakti
  3. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1221 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1074 personDessy Suciati
  5. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye996 personDessy Suciati