You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Besok, 300 Personel Satpol PP Jakbar Jaga Tiga Titik Rawan
.
photo Hendi Kusuma - Beritajakarta.id

Pengumuman Capres, 500 Satpol PP Jaga Titik Rawan di Jakbar

Guna mengantisipasi pergerakan massa pendukung calon presiden dan wakil presiden yang akan diumumkan Komisi Pemilihan Umum (KPU), Selasa (22/7) besok, sebanyak 500 personel Satpol PP akan disiagakan di lokasi rawan. Diharapkan, pengumuman yang disampaikan KPU berjalan aman dan tidak terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.

Kita juga dapat bantuan personel dari Pemprov sebanyak 200 anggota jadi total anggota Satpol PP ada 500 personel

"Kita siapkan 300 personel Satpol PP, nantinya akan kita sebar di tiga titik yang dianggap rawan pergerakan massa, yaitu di kawasan Gajah Mada, kawasan Daan Mogot dan kawasan S. Parman," ujar Kasatpol PP Jakarta Barat, Kadiman Sitinjak, Senin, (21/7).

Dikatakan Kadiman, 300 personel Satpol PP merupakan anggota dari Satpol PP Jakarta Barat. Pihaknya juga mendapat bantuan 200 personel dari Satpol PP DKI Jakarta, sehingga keseluruhan personel berjumlah 500 orang.

600 Satpol PP Disiagakan Saat Pengumuman Pilpres

Dengan itu, lanjut Kadiman, keamanan selama pengumuman presiden dapat ditingkatkan dan hal-hal yang tidak diinginkan tidak terjadi, baik saat pengumuman maupun pasca pengumuman.  

"Kita juga dapat bantuan personel dari Pemprov sebanyak 200 anggota jadi total anggota Satpol PP ada 500 personel," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3659 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1059 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye904 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye899 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye864 personNurito