You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
       KPU Jakut Tetapkan DPS PIlkada DKI Jakarta 2017
.
photo Suparni - Beritajakarta.id

KPU Jakut Tetapkan DPS Pilkada 2017

Komisi Pemilihan Umum (KPU) Jakarta Utara, menggelar rapat pleno penetapan Daftar Pemilih Sementara (DPS) Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) DKI Jakarta 2017. Sebanyak 1.099.169 orang tercatat dalam DPS Kota Jakarta Utara.

Jumlah TPS 2.142 titik, terjadi pengurangan dari Pemilu presiden lalu

"Jumlah TPS 2.142 titik, terjadi pengurangan dari Pemilu presiden lalu. Karena memang untuk efisiensi dan kemudahan akses pemilih," ujar Abdul Muin, Ketua KPU Jakarta Utara, Selasa (1/11).

1 November, KPU Jakut Tetapkan DPS

Dikatakannya, usai disahkan hari ini, DPS akan diumumkan atau ditempel untuk publik pada tanggal 10-19 November. Dengan begitu, masyarakat bisa memberi masukan bila ada yang belum tercantum dalam DPS.

"Kita minta RT/RW agar menganalisa data DPS tersebut. Warga yang belum terdaftar agar dapat menghubungi PPS atau PPK setempat," imbuhnya.

Ditambahkan Abdul, selain melalui penempelan pengumuman manual, DPS juga bisa diakses melalui website KPU. Bagi yang ingin mengakses, cukup mengklik Nomor Induk Kependudukan (NIK) dan nama akan muncul jika masuk dalam DPS. 

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye3992 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2773 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1743 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1552 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1412 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik