Dewan Kaji Usulan Anggaran Prioritas
access_time Rabu, 02 November 2016 20:10 WIB
remove_red_eye 4668
person Reporter : Jhon Syah Putra Kaban
person Editor : Nani Suherni
Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta, Riano P Ahmad mengatakan akan mengkaji kembali usulan anggaran yang diajukan oleh satuan kerja perangkat daerah (SKPD). Hal ini untuk melihat prioritas usulan dan mendesak untuk kepentingan masyarakat.
Kita akan kaji kembali mana saja yang menjadi prioritas utama, karena harus yang berdampak bagi masyarakat diutamakan
"Kita akan kaji kembali mana saja yang menjadi prioritas utama, karena harus berdampak bagi masyarakat yang diutamakan," ujarnya, Rabu (2/11).
Menurutnya memang ada sejumlah usulan yang dinilai saat ini cukup mendesak. Salah satunya penambahan personel Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (PKP) DKI Jakarta.
DKI Serahkan KUAPPAS Perubahan 2016"Ada penambahan personel damkar juga sekitar 650 orang," tandasnya.
Ia juga meminta SKPD untuk menulis sejumlah kebutuhan yang mendesak tetapi belum masuk dalam KUA-PPAS APBD 2017. Seluruhnya akan dilaporkan ke Badan Anggaran DPRD DKI Jakarta.