You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DPRD Bahas Perda Perangkat Daerah, DKI Siapkan Pergub
.
photo Reza Hapiz - Beritajakarta.id

DKI Siapkan Pergub Turunan Perda Perangkat Daerah

Permerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta akan melakukan penataan organisasi perangkat daerah. Legislatif juga tengah membahas mengenai revisi Perda nomor 12 tahun 2014 tentang perangkat daerah.

Setelah perda selesai maka kami akan susul dengan pergub-pergub sebanyak jumlah SKPD yang ada

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono mengatakan, pihaknya juga sedang menyiapkan Peraturan Gubernur (pergub) sebagai turunan dari perda untuk mengatur lebih rinci lagi.

"Setelah perda selesai maka kami akan susul dengan pergub-pergub sebanyak jumlah SKPD yang ada," kata Sumarsono, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (25/11).

DPRD Targetkan Perda OPD Disahkan 13 Desember

Dia berharap agar pengesahan Perda tentang perangkat daerah ini bisa tepat waktu. Sesuai dengan jadwal yang ditetapkan oleh DPRD DKI Jakarta pengesahan akan dilakukan pada tanggal 13 Desember mendatang.

"Perdanya selesai Insyaallah 13 Desember, setelah ada persetujuan DPRD. Saya harap bisa tepat waktu," ucapnya.

Pembuatan pergub sengaja sejalan dengan pembahasan perda, karena dirinya ingin pada 1 Januari mendatang Pemprov DKI Jakarta sudah menggunakan perangkat daerah yang baru.

"Seluruhnya akan kami isi pada minggu terakhir Desember. Sehingga menjelang tahun baru kami tata ulang semuanya," tandas.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pramono Sebut Posko Pengaduan KJP Dibuka di 44 Kecamatan

    access_time12-03-2025 remove_red_eye1931 personDessy Suciati
  2. Warga Ingin Program Mudik Gratis Terus Berlanjut

    access_time12-03-2025 remove_red_eye1682 personTiyo Surya Sakti
  3. Tarif Baru PAM JAYA, Upaya Peningkatan Layanan Air Bersih hingga Cegah Penurunan Muka Tanah

    access_time12-03-2025 remove_red_eye1387 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. 646 Calon Pemudik Gratis Pemprov DKI Lolos Verifikasi di Sudinhub Jakbar

    access_time12-03-2025 remove_red_eye1087 personTiyo Surya Sakti
  5. Rusun Jagakarsa Dipastikan Sudah Siap Huni

    access_time15-03-2025 remove_red_eye1064 personTiyo Surya Sakti

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik