You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ruas dan Median Jalan Senayan Diserobot Sepihak
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Parkir Liar Serobot Jl Senayan

Keberadaan parkir liar dan tempat usaha di sepanjang Jl Senayan, Rawa Barat, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, memakan lajur jalan dan taman yang juga sebagai pembatas jalan.

Kalau dibiarkan, jalan terus diokupasi untuk parkir. Pihak kelurahan hanya sampai peneguran

Akibatnya, terjadi penyempitan ruas jalan dan berkurangnya Ruang Terbuka Hijau (RTH).

Sekko Jakbar Minta Parkir Liar Ditindak

Pantauan beritajakarta.com, ruas jalan yang diserobot digunakan untuk berbagai kepentingan. Kebanyakan untuk parkir kendaraan. Bahkan, ada yang menyalahgunakan untuk lahan parkir jual beli kendaraan bekas.

Ketua RW 05, Kelurahan Rawa Barat, Tri mengatakan, kondisi itu sudah berlangsung cukup lama. Menurutnya, penggunaan ruas jalan tanpa koordinasi dengan pihak kelurahan.

"Kebanyakan untuk parkir kendaraan dari tempat usaha. Beberapa taman digusur sepihak. Lama-lama kalau dibiarin ya habis aset jalannya," kata Tri, Senin (9/1).

Sementara itu, Lurah Rawa Barat, Sjarifudin membenarkan kondisi tersebut. Dikatakan Sjarifudin, zonasinya memang sesuai untuk usaha, tetapi menyerobot fasilitas umum. Ini tentu tidak dibenarkan.

Menurutnya, teguran sudah dilayangkan. Namun, pemilik usaha di lokasi tersebut tidak mengindahkan.

"Kalau dibiarkan, jalan terus diokupasi untuk parkir. Pihak kelurahan hanya sampai peneguran. Kami akan berikan teguran lisan lagi dan berkoordinasi dengan UKPD terkait," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4306 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1845 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1750 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1650 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1625 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik