You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Plt Gubernur Minta Bupati Kepulauan Seribu Cari Lahan Untuk TPU
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Bupati Kepulauan Seribu Diminta Cari Lahan untuk TPU

Pelaksana Tugas (Plt) Gubernur DKI Jakarta, Sumarsono, meminta Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo agar mengupayakan ketersediaan lahan untuk  taman pemakaman umum (TPU). Selama ini, keterbatasan areal pemakaman menjadi salah satu persoalan bagi warga di sana.  

Walaupun sedikit minimal adalah lahan pemakaman, itu idealnya,

Menurut Sumarsono, idealnya pulau-pulau permukiman memiliki satu TPU. Namun, sampai saat ini hanya Pulau Untung Jawa, Lancang, Pari, Tidung, dan Pulau Harapan yang memiliki TPU sendiri. 

Sedangkan, warga Pulau Panggang dan Pramuka memanfaatkan areal pemakaman di Pulau Karya.

Petugas TPU Menteng Pulo Gelar Apel Saber Pungli

"TPU idealnya per pulau. Mudah-mudahan Bupati bisa mencarikan lahan untuk TPU. Walaupun sedikit minimal adalah lahan pemakaman, itu idealnya," ucap pria yang akrab dipanggil Soni, Rabu (22/3).

Terkait hal ini, Bupati Kepulauan Seribu, Budi Utomo mengungkapkan, wewenang ketersediaan lahan pemakaman baru saja dilimpahkan ke pemkab setelah sebelumnya berada pada Dinas Kehutanan DKI Jakarta.

"Setelah dilimpahkan kewenangannya, kita akan usahakan. Akan jadi prioritas seperti yang tadi disampaikan. Lurah, camat langsung cek, kira-kira lahan mana yang bisa langsung kita beli atau bebaskan," ungkap Budi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1532 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1522 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1333 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1236 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pelaku UMKM di Pulau Tidung Bisa Segera Gunakan Loksem KS 02

    access_time17-01-2025 remove_red_eye891 personAnita Karyati