You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DPRD Minta Pengelolaan Sampah di Setiap RT Didukung Gerobak Motor
.
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Dewan Minta Gerobak Motor Angkut Sampah Disediakan di Tiap RT/RW

Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) DKI Jakarta meminta Dinas Lingkungan Hidup menyediakan gerobak motor pengangkut sampah di setiap lingkungan RT dan RW di Ibukota.

Warga mengharapkan setiap RW maupun RT disediakan gerobak motor pengangkut sampah

Wakil Ketua Pansus Reses DPRD DKI Jakarta, Sereida Tambunan mengatakan, permintaan ini mengemuka saat jajarannya menggelar reses beberapa waktu lalu.

Komisi A Minta Program Pemberdayaan Warga Rusun Digencarkan

"Warga mengharapkan setiap RW maupun RT disediakan gerobak motor pengangkut sampah," ujarnya, Sabtu (12/8).

Ia menjelaskan, saat ini gerobak pengangkut sampah dari kelurahan yang dioperasikan ke lingkungan RT dan RW sudah berkondisi tidak layak. Tak hanya itu, jumlahnya pun semakin sedikit karena banyak yang rusak.

"Di Jakarta ini tidak semua lingkungan dapat dimasuki truk pengangkut sampah. Kalau tidak ada gerobak motor, bagaimana nasib pengelolaan sampah. Ini harus dipikirkan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye3853 personFolmer
  2. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1632 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. JPO di Jalan Otista Direvitalisasi, Rekayasa Lalin Dimulai 20 Juli

    access_time17-07-2025 remove_red_eye977 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye962 personFakhrizal Fakhri
  5. Pramono Tegaskan Komitmen Pembangunan Berkelanjutan di Forum PBB

    access_time17-07-2025 remove_red_eye936 personDessy Suciati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik