You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Biro Tata Ruang-PT MRT Bahas Ventilation Tower di Bundaran HI
.
photo Punto Likmiardi - Beritajakarta.id

Biro Tata Ruang-PT MRT Bahas Ventilation Tower di Bundaran HI

Biro Tata Ruang DKI Jakarta bersama PT Mass Rapid Transit (MRT) Jakarta melakukan pembahasan Ventilation Tower untuk proyek MRT di kawasan Bundaran HI, Jakarta Pusat.

Dalam beberapa hari ini kita akan kaji lebih lanjut untuk mencari solusi terbaik

Pembangunan Ventilation Tower terakhir ini menemui kendala karena lokasinya berada di atas lahan milik swasta.

Biro Tata Ruang DKI Jakarta, Vera menuturkan, komunikasi dengan pihak swasta pemilik lahan sudah dilakukan.

Rekayasa Lalu Lintas Pekerjaan Entrance dan CT/VT MRT

"Mereka sudah memperbolehkan lahannya digunakan. Tapi, ada persyaratan agar Pemprov DKI memberikan izin pelampauan Koefisien Lantai Bangunan (KLB)," kata Vera, di Balai Kota DKI Jakarta, Jumat (18/8).

Menurutnya, untuk memberikan izin pelampauan KLB telah diatur dalam Pergub 210 Tahun 2016 tentang Pengenaan Kompensasi Terhadap Pelampauan Nilai Koefisien Lantai Bangunan.

"Dalam beberapa hari ini kita akan kaji lebih lanjut untuk mencari solusi terbaik," terangnya.

Sementara, Direktur Konstruksi PT MRT Jakarta, Silvia Halim menambahkan, semestinya pembangunan Ventilation Tower tersebut sudah bisa dimulai pada awal Agustus.

"Kami membutuhkan lahan seluas 97,1 meter persegi. Saya berharap, Ventilation Tower terakhir di Proyek MRT Fase I ini bisa segera diselesaikan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pemprov DKI Kembali Raih Penghargaan dari Kemendag

    access_time18-11-2024 remove_red_eye3659 personFolmer
  2. Camat Duren Sawit Sosialisasikan Pilkada di KBT

    access_time16-11-2024 remove_red_eye1059 personNurito
  3. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye904 personFolmer
  4. Derai Hujan Masih Membasahi Jakarta Hari Ini

    access_time17-11-2024 remove_red_eye899 personTiyo Surya Sakti
  5. Hujan Ringan Basahi Jakarta di Akhir Pekan

    access_time16-11-2024 remove_red_eye864 personNurito
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2024 All Rights Reserved