You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Saluran Air Pemukiman Warga di Jelambar Dikuras
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Warga Jelambar Apresiasi Respons Cepat Sudin SDA Jakbar

Warga RW 05 dan 11 Kelurahan Jelambar, Grogol Petamburan, mengapresiasi respons cepat petugas Suku Dinas Sumber Daya Air (Sudin SDA) Jakarta Barat yang menindaklanjuti pengaduan mereka terkait genangan yang terjadi akibat tebalnya endapan lumpur di saluran air.

Sudah dari awal Maret, seluruh saluran air di permukiman warga maupun jalan raya dikuras hingga ke lapisan dasar,

Budi, Ketua RT 02/05 Kelurahan Jelambar mengatakan, hanya beberapa hari setelah dilaporkan warga, petugas Sudin SDA Jakarta Barat langsung turun ke lokasi melakukan pengurasan endapan lumpur di saluran air.

"Sudah dari awal Maret, seluruh saluran air di permukiman warga maupun jalan raya dikuras hingga ke lapisan dasar. Luar biasa kerja pasukan biru, warga menyampaikan terima kasih," ujar Budi, Jumat (29/3).

Tujuh Saluran Air di Grogol Petamburan Dikuras

Kasatpel Sumber Daya Air Kecamatan Grogol Petamburan, Yusuf Kasim menjelaskan, pihaknya mengerahkan 18 personel untuk menguras seluruh saluran di ruas jalan dan permukiman warga di dua RW sejak 4 Maret lalu.

Ia mengungkapkan, ketebalan sedimen lumpur di dalam saluran antara 40 hingga 60 sentimeter. Diperkirakan, pengurasan saluran ini akan rampung pekan depan. 

"Sementara, volume endapan lumpur yang sudah diangkut dari saluran di dua RW tersebut sekitar 166 meter kubik dengan menghabiskan sekitar 10.000 lebih karung pasir," pungkasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2302 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1274 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1015 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye973 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye885 personAldi Geri Lumban Tobing