You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Tujuh Kendaraan Parkir Liar Ditindak di Jl Bunga Rampai
.
photo Nurito - Beritajakarta.id

Tujuh Kendaraan Parkir Liar Ditindak di Jl Bunga Rampai

Sebanyak tujuh kendaraan yang kedapatan parkir liar di Jl Bunga Rampai, Malaka Jaya, Duren Sawit, ditindak. 

Penertiban ini dilakukan berdasarkan laporan warga melalui aplikasi CRM,

Parkir Liar, 16 Kendaraan di Jatinegara Ditindak

Kasi Pengawasan dan Pengendalian Sudin Perhubungan Jakarta Timur, Slamet Dahlan mengatakan, ketujuh kendaraan tersebut ditertibkan lantaran parkir sembarangan di bahu jalan depan Pasar Perumnas Klender, Jakarta Timur.

"Penertiban ini dilakukan berdasarkan laporan warga melalui aplikasi CRM," ujarnya, Senin (6/5).

Dijelaskan Slamet, dalam penertiban ini, pihaknya mengerahkan sebanyak 60 petugas gabungan dari Sudin Perhubungan Jakarta Timur, Kepolisian Satwil Lantas Jakarta Timur, dan TNI.

Ketujuh kendaraan yang ditindak terdiri dari enam angkot dan satu metromini. Ketujuh kendaraan itu diderek ke kantor Sudin Perhubungan Jakarta Timur.

"Ini untuk memberikan efek jera dan agar mematuhi peraturan yang berlaku," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. KPK dan UP Metrologi Gelar Sharing Sesion Kalibrasi

    access_time12-09-2024 remove_red_eye2072 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. Salip Jatim, Jakarta Pimpin Perolehan Medali Emas PON XXI

    access_time14-09-2024 remove_red_eye1185 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Klasemen Sementara PON XXI, Jakarta Terus Bayangi Jawa Timur

    access_time13-09-2024 remove_red_eye1050 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Afriza Achmad Bagaskara, Atlet Muda Jakarta Peraih Emas Layar PON XXI

    access_time12-09-2024 remove_red_eye774 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Cabor Layar Jakarta Raih Emas Pertamanya di PON XXI

    access_time12-09-2024 remove_red_eye767 personAldi Geri Lumban Tobing
KONTAK KAMI

Jl. Medan Merdeka Selatan 8-9 Blok F Lt. II Jakarta
local_phone +62 21 3822356
email redaksi@beritajakarta.id

TAUTAN LAINNYA
Tentang Kami | Sitemap | Infografis

© copyright 2001 - 2024 All Rights Reserved