You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Atlantis Water Adventure Targetkan 920 ribu Pengunjung di 2020
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Atlantis Water Adventures Targetkan 920 Ribu Pengunjung Tahun Ini

920 ribu pengunjung ditargetkan mengunjungi taman rekreasi air Atlantis Water Adventures Ancol, pada tahun ini.

Tahun ini targetnya 920 ribu pengunjung,

"Tahun 2019, total jumlah pengunjung sebanyak 800 ribu. Tahun ini targetnya 920 ribu pengunjung," ujar Rika Sudranto, Vice President Atlantis Water Adventures, PT Pembangunan Jaya Ancol, Senin (10/2).

Sedangkan untuk jumlah total pendapatan di tahun 2019, manajemen Atlantis Water Adventures berhasil meraup Rp 68 miliar.

Ayo Liburan ke Atlantis Water Adventures Ancol Bisa Dapat Sepeda

"Target kami di 2020 sebesar Rp 74 miliar. Kami optimistis dapat di angka itu," katanya.

Sementara itu, untuk triwulan pertama tahun ini, Rika memprediksi jumlah pengunjung sebanyak 44 ribu. Sebab, di triwulan pertama banyak diskon dan pertunjukan menarik seperti perayaan Imlek, Cap Go Meh, hingga hadiah 'hujan sepeda' bagi pengunjung yang beruntung.

"Kami akan terus memberikan hal-hal menarik termasuk diskon bagi para pengunjung," tandasnya.

Seperti diketahui, Atlantis Water Adventures hadir sebagai taman rekreasi air tematik dengan konsep peradaban dan kota-kota kuno di wilayah Mediterania yang lenyap akibat letusan gunung api dan gempa bumi.

Atlantis Water Adventures dulunya bernama Gelanggang Renang Ancol yang resmi dibuka untuk umum pada tanggal 28 Juni 1974 dan diresmikan oleh Gubernur DKI Jakarta Ali Sadikin.





Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye16060 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3417 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2440 personNurito
  4. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1506 personFakhrizal Fakhri
  5. Anggota DPRD DKI Brando Susanto Tutup Usia

    access_time27-04-2025 remove_red_eye1340 personBudhi Firmansyah Surapati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik