Saluran PHB di Jakpus Bakal Dijaga Petugas Kebersihan
access_time Kamis, 22 Januari 2015 10:46 WIB
remove_red_eye 4118
person Reporter : Rudi Hermawan
person Editor : Lopi Kasim
Sudin Kebersihan Jakarta Pusat akan menyiagakan sebanyak 242 petugas kebersihan yang khusus bertugas membersihkan sampah di saluran penghubung (PHB) maupun kali di wilayah tersebut.
Ada 242 pekerja lepas, termasuk delapan pengawas dan delapan pengemudi
Kepala Suku Dinas Kebersihan Jakarta Pusat, Marsigit mengatakan, para pekerja lepas tersebut ditugaskan mengangkut sampah yang ada di permukaan air. Hal ini untuk mencegah terjadinya penumpukan sampah yang dikhawatirkan menghambat aliran air dan merusak mesin pompa air.
"Ada 242 pekerja lepas, termasuk delapan pengawas dan delapan pengemudi," kata Marsigit kepada beritajakarta.com, Kamis (22/1).
500 Ton Sampah Diangkut dari Kali Kebon JaheDikatakan Marsigit, 242 petugas kebersihan tersebut akan berjaga di 164 saluran PHB atau sungai yang ada di Jakarta Pusat. Selain itu, pihaknya juga menyiagakan 8 truk sampah dan 2 gerobak motor.
"Masing-masing saluran PHB dijaga oleh 10 sampai dengan 30 petugas, tergantung besar kecilnya saluran dan banyaknya sampah," tandasnya.