You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
JPS Apresiasi Pengesahan Tatib DPRD DKI
.
photo Rezki Apriliya Iskandar - Beritajakarta.id

JPS Apresiasi Pengesahan Tatib DPRD DKI

Direktur Eksekutif, Jakarta Public Service (JPS), Mohammad Syaiful Jihad mengapresiasi pengesahan Tata Tertib (Tatib) Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi DKI Jakarta.

Ta hapan lanjutan pemilihan Wagub DKI Jakarta

Syaiful mengatakan, melalui pengesahan Tatib DPRD DKI Jakarta tersebut, pemilihan wakil gubernur (Wagub) DKI Jakarta sisa periode 2017-2022 bisa segera dilakukan.

"Sebagai Direktur Eksekutif JPS sekaligus warga Jakarta, saya mengapresiasi kinerja pimpinan dan anggota DPRD," ujarnya, Jumat (21/2).

Sah, Tatib DPRD DKI Terdiri dari 20 Bab dan 214 Pasal

Menurutnya, adanya Wagub DKI Jakarta akan semakin membantu kinerja Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan untuk mewujudkan Jakarta yang maju kotanya dan bahagia warganya.

"Kekosongan Wagub DKI Jakarta sudah berlangsung sekitar satu tahun delapan bulan. Kita berharap DPRD segera melakukan tahapan lanjutan pemilihan Wagub DKI Jakarta," terangnya.

Syaiful menilai, dua calon Wakil Gubernur DKI Jakarta yakni, Ahmad Riza Patria dan Nurmansjah Lubis adalah sosok yang baik dan memiliki kemampuan untuk mendampingi Anies.

"Dua-duanya saya kira punya kapabilitas. Mari kita percayakan kepada DPRD DKI Jakarta sebagai representasi dari perwakikan rakyat untuk memilih, dan publik bisa turut mengawasi prosesnya," tandasnya.

Untuk diketahui, Tatib DPRD yang memuat 20 Bab dan 214 Pasal disahkan melalui Rapat Paripurna yang dipimpin langsung Ketua DPRD DKI Jakarta, Prasetio Edi Marsudi, Rabu 19 Februari 2020.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1157 personTiyo Surya Sakti
  2. Pemprov DKI Adakan Rakor Pilkada Ramah Anak

    access_time29-10-2024 remove_red_eye1102 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. KUA-PPAS APBD Tahun Anggaran 2025 Disepakati Sebesar Rp 91,1 Triliun

    access_time28-10-2024 remove_red_eye993 personDessy Suciati
  4. DPRD-Kanwil Kemenag DKI Bahas Sekolah Madrasah Gratis

    access_time29-10-2024 remove_red_eye971 personDessy Suciati
  5. Posko Bersama Pilkada Jakarta di Kepulauan Seribu Resmi Beroperasi

    access_time27-10-2024 remove_red_eye897 personBudhi Firmansyah Surapati