You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Ratusan Obat Kuat Tampa Ijin Disita Pemkot Jakbar
.
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Ratusan Obat Kuat Ilegal Disita di Jakbar

Razia penjualan obat kuat tanpa izin digelar serentak di tiga kecamatan di Jakarta Barat, Selasa (17/2). Hasilnya, ratusan obat kuat ilegal berbagai merek disita petugas gabungan Kecamatan Grogol Petamburan, Kecamatan Tambora, Kecamatan Palmerah, TNI/Polri, dan puskesmas setempat.

Pada tiga toko tersebut kami menyita hampir seratus obat kuat yang dijual tanpa izin salah satunya viagra

Camat Grogol Petamburan, Denny Ramdany, mengatakan, di wilayahnya razia penjualan obat kuat dilakukan di sepanjang Jalan Semeru, Kelurahan Grogol, Jalan Latumeten, Kelurahan Jelambar dan Daan Mogot, Kelurahan Wijaya Kusuma.

“Dalam kegiatan tersebut sebanyak lima toko yang menjual obat kuat tanpa izin kami razia. Namun dari lima toko tersebut yang buka hanya tiga toko, dua toko lainnya tutup. Pada tiga toko tersebut kami menyita hampir seratus obat kuat yang dijual tanpa izin salah satunya viagra,” ujar Denny, Selasa (17/2).  

Toko Obat Kuat Ilegal di Jaktim Digerebek

Di Kecamatan Tambora, razia dilakukan di Jalan Roa Malaka Utara, Kelurahan Roa Malaka, Jalan Latumenten, dan Jalan Tiang Bendera Raya, Kelurahan Pekojan. Ratusan obat kuat juga disita petugas dari lokasi tersebut.

Sedangkan di Kecamatan Palmerah, razia dilakukan di kawasan Jalan Tali, Jl Brigjen Katamso dan Jl Kemanggisan Raya pada tiga toko.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15567 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3268 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2381 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1745 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1443 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik