You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DKI Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Penjamah Makanan
.
photo Aldi Geri Lumban Tobing - Beritajakarta.id

Pemprov DKI Gelar Pelatihan dan Sertifikasi Penjamah Makanan

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta bekerjasama dengan Asosiasi Profesi Keamanan Pangan Indonesia (APKEPI) menyelenggarakan pelatihan dan sertifikasi bagi Food Handler atau Penjamah Makanan.

Supaya para penjamah makanan punya kompetensi menangani makanan secara aman dan tetap menerapkan protokol kesehatan

Pelatihan yang diselenggarakan pada 1-24 Oktober 2020 ini diikuti oleh 816 peserta yang merupakan Jakpreneur berbagai SKPD, penjamah makanan di hotel maupun restoran, termasuk pelaku usaha katering.

Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Parekraf DKI Jakarta, Gumilar Ekalaya mengatakan, pelatihan dilaksanakan secara daring. Sedangkan tes sertifikasi kompetensi dilaksanakan secara tatap muka.

Disparekraf DKI Gelar Seminar UMKM Go International via Marketplace

"258 dari 816 peserta yang terdaftar dalam kegiatan ini berasal dari Dinas Parekraf. Berkenaan dengan situasi pandemi Covid-19, supaya para penjamah makanan punya kompetensi menangani makanan secara aman dan tetap menerapkan protokol kesehatan," ujarnya, Kamis (8/10).

Gumi menjelaskan, materi yang diberikan yakni tentang keamanan dan kehigienisan makanan. Pelatihan ini diikuti 50 peserta per sesi. Sedangkan untuk sertifikasi kompetensi jumlah yang diuji 10 peserta per hari.

Menurut Gumi, pelatihan dan sertifikasi kompetensi bagi penjamah makanan ini sangat bermanfaat bagi jasa usaha makanan dalam meningkatkan kepercayaan konsumen karena makanan yang disajikan terjaga kesehatan dan kebersihannya sehingga aman untuk dikonsumsi.

"Diharapkan, melalui pelatihan dan sertifikasi kompetensi ini penjamah makanan dapat memahami dan mempraktikan penanganan pangan dalam hal ini mengolah makanan yang higienis dan aman," tandas Gumi.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4269 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1821 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1640 personAnita Karyati
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1606 personFakhrizal Fakhri
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1581 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik