SDN 19 Cengbar Bantah Ajukan Anggaran Pagar Rp 2 M
Pengadaan anggaran pagar Sekolah Dasar Negeri (SDN) 19 Pagi, Kelurahan Cengkareng Barat (Cengbar), Kecamatan Cengkareng, Jakarta Barat, sebesar Rp 2 miliar dibantah keras pihak sekolah. Pihak SDN Cengkareng Barat 19 Pagi mengaku tidak mengetahui anggaran yang dipatok untuk sekolahnya tersebut.
Di belakang sekolah itu ada saluran air yang lebih tinggi dari bangunan sekolah, jadi kami memang mengajukan pemagaran untuk sekolah ini. Tapi, kami tidak mengajukan nominalnya berapa
Kepala Sekolah SDN Cengkareng Barat 19 Pagi, Sumiharti mengaku, pihaknya memang telah menganggarkan perbaikan pagar sekolah, namun ia mengaku tidak mengajukan besaran nominal seperti yang ada dalam Rancangan Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (RAPBD) DKI Jakarta 2015.
Menurutnya, perbaikan diajukan lantaran lokasi tersebut kerap digenangi banjir setiap hujan. Belum lagi tanah sekolah yang berada dekat pemukiman kerap diambil warga setempat.
Soal Anggaran, Walikota Jakbar Siap Dimintai Keterangan“Di belakang sekolah itu ada saluran air yang lebih tinggi dari bangunan sekolah, jadi kami memang mengajukan pemagaran untuk sekolah ini. Tapi, kami tidak mengajukan nominalnya berapa,” jelasnya, Selasa (10/3).
Sementara itu, Kepala Seksi Sarana dan Prasarana Pendidikan Wilayah II Sudin Pendidikan Jakarta Barat, Eyo Sunarya mengatakan, dalam RAPBD 2015 ada sebanyak 62 sekolah yang diusulkan dalam anggaran. Dua sekolah diusulkan untuk dilakukan rehabilitasi total, enam sekolah untuk pengerasan halaman, 10 sekolah pemagaran, dan sisanya perawatan berat gedung sekolah.
“Dana pemagaran itu tidak ada dalam usulan kami,” tegasnya.