You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Kebun Hidroponik RPTRA Nyiur Melambai Panen Sayuran
....
photo Suparni - Beritajakarta.id

Belasan Kilogram Sayuran Dipanen di RPTRA Nyiur Melambai

Belasan kilogram sayuran berhasil dipanen dari kebun hidroponik di Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) Nyiur Melambai, Kelurahan Pulau Kelapa Kecamatan Kepulauan Seribu Utara, Kepulauan Seribu.

Sayuran dengan mudah, murah dan berkualitas

Pengelola RPTRA Nyiur Melambai, Ahmad Badruttamam merinci, sayuran yang dipanen berupa kangkung seberat 7,7 kilogram dan sawi mencapai 11,5 kilogram.

"Satu ikat sayuran dengan berat 400 gram kita jual lima ribu rupiah. Uang kas penjualan ini kita pergunakan untuk pembelian bibit dan nutrisi," ujarnya, Kamis (11/3).

Tujuh Kilogram Pakcoy Dipanen di RPTRA Tanjong Timor

Menurutnya, selama pandemi ini sistem penjualan dilakukan secara online dan diantar langsung ke rumah pembeli oleh pengelola RPTRA untuk pencegahan penyebaran COVID-19.

"Kami berharap dengan adanya sistem tanam hidroponik di RPTRA ini dapat membantu masyarakat mendapatkan sayuran dengan mudah, murah dan berkualitas," ungkapnya.

Sementara itu, Kepala Seksi Pemerintahan Kelurahan Pulau Kelapa, Muslim yang turut menyaksikan panen sayuran bersama Kapolsek Kepulauan Seribu Utara, Babinsa dan Satpol PP menyampaikan terima kasih kepada Sudin dan Dinas KPKP yang terus memberikan pelatihan dan bimbingan terkait pertanian perkotaan di wilayahnya.

"Pelatihan dan pendampingan ini penting untuk bisa mengatasi berbagai kendala yang dihadapi dan hasil panennya memuaskan," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 14.485 Wisatawan Telah Kunjungi Kepulauan Seribu

    access_time03-04-2025 remove_red_eye834 personAnita Karyati
  2. Warga dan Pimpinan OPD Hadiri Open House Bersama Gubernur Pramono

    access_time31-03-2025 remove_red_eye669 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Hari Lebaran, 26.581 Pemudik Tinggalkan Jakarta dari Stasiun Pasar Senen

    access_time31-03-2025 remove_red_eye667 personDessy Suciati
  4. ASN Pemprov DKI dan Warga Padati Open House Lebaran Wagub Rano

    access_time01-04-2025 remove_red_eye665 personFolmer
  5. Ancol Disambangi 150.000 Wisatawan Hingga Lebaran Hari Ketiga

    access_time02-04-2025 remove_red_eye637 personAnita Karyati

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik