You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
DWP Jakut Serahkan Bingkisan Lebaran untuk 30 Ustazah
....
photo Rezki Apriliya Iskandar - Beritajakarta.id

DWP Jakut Serahkan Bingkisan Lebaran untuk 30 Ustazah

Dharma Wanita Persatuan (DWP) Provinsi DKI Jakarta melalui DWP Jakarta Utara berbagi kepada sesama melalui kegiatan pemberian bingkisan lebaran untuk 30 ustazah dan pengurus Forum Komunikasi Majelis Taklim (FKMT) Jakarta Utara.

Semoga bingkisan lebaran ini bisa memberikan semangat dan manfaat,

"Hari ini kami menyampaikan amanat dari Ketua DWP Provinsi DKI Jakarta untuk memberikan bingkisan lebaran kepada 30 ustazah yang tersebar di enam kecamatan," ujar Yenny Nursanti, Ketua DWP Jakarta Utara, Senin (10/5).

Yenny mengatakan, bingkisan lebaran tersebut merupakan bentuk apresiasi kepada para ustazah. Pemberian ini merupakan hasil kerja sama DWP Provinsi DKI Jakarta dengan Baznas Baziz Provinsi DKI Jakarta untuk membantu meringankan beban para ustazah. Tiap ustazah menerima paket sembako berisi minyak goreng, beras, gula, mi instan dan sebagainya serta santunan berupa uang sebesar Rp 300.000.

DWP DKI Salurkan Santunan untuk 230 Ustazah

"Semoga bingkisan lebaran ini bisa memberikan semangat dan manfaat," katanya.

Yenny berharap, tali silaturahmi yang selama ini sudah terjalin selama bisa terus terjaga. Ia juga mengimbau kepada para ustazah dan pengurus FKMT Jakarta Utara untuk tetap menjaga kesehatan dan mematuhi protokol kesehatan.

"Tetap semangat, jaga kesehatan dan selalu patuhi protokol kesehatan COVID-19. Harapan kami semua, pandemi bisa cepat berakhir sehingga kegiatan pengajian secara tatap muka dan yang lainnya bisa berjalan seperti sedia kala," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4312 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1851 personFakhrizal Fakhri
  3. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1790 personAnita Karyati
  4. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1658 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1627 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik