You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakpus Gelar Sosialisasi PPDB 2021/2022
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

Pemkot Jakpus Sosialisasikan PPDB 2021/2022

Pemerintah Kota Jakarta Pusat, Jumat (21/5), menyosialisasikan program Penerimaan Peserta Didik Baru (PPDB) tahun ajaran 2021/2022 kepada lurah, camat serta anggota dewan kota.  

Lurah dan camat dapat memberikan pemahaman kepada warga seputar PPDB

Wali Kota Jakarta Pusat, Dhany Sukma mengatakan, sosialisasi untuk menyatukan persepsi aparatur sipil negara (ASN) agar dapat memberikan penjelasan kepada warga seputar PPDB tahun ajaran 2021/2022. Seperti soal sistem zonasi, jalur prestasi, jalur inklusi, serta aturan kepindahan orang tua.  

"Lurah dan camat dapat memberikan pemahaman kepada warga seputar PPDB," ujar Dhany, saat membuka kegiatan ini.

Bentuk Kesetaraan Akses Pendidikan, Pemprov DKI Rilis Aturan PPDB Online

Kepala Suku Dinas Pendidikan I Jakarta Pusat, Slamet menjelaskan, pelaksanaan sosialisasi PPBD kepada lurah dan camat ini sebagai tindaklanjut instruksi Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan.

Menurut dia, penyelenggaraan PPDB tahun 2021/2022 telah didesain sedemikian rupa untuk memberikan kesetaraan dan kesempatan bagi seluruh warga Jakarta.

"Semua warga Jakarta memiliki kesempatan sama dalam sistem PPDB tahun 2021/2022 ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pasar Murah di Kelurahan Pasar Minggu Diserbu Warga

    access_time24-04-2024 remove_red_eye4171 personTiyo Surya Sakti
  2. Satgas SDA Bersihkan Saluran Air di Terminal Pulogadung

    access_time25-04-2024 remove_red_eye3964 personNurito
  3. 113 Ribu Warga Non DKI Urus Kepindahan Dokumen Sesuai Domisili

    access_time25-04-2024 remove_red_eye3315 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. PT JIP Hadirkan Penerangan Jalan Umum Pintar di Kawasan Gunawarman

    access_time25-04-2024 remove_red_eye3246 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Kesit B Handoyo Terpilih Jadi Ketua PWI Jaya 2024-2029

    access_time25-04-2024 remove_red_eye3155 personFolmer