You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Warga Usulkan Taman RBU Dilengkapi Sarana Olahraga
.
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

Warga Minta Taman RBU Dibangun Fasilitas Olahraga

Warga yang bermukim di Kelurahan Rawa Badak Utara (RBU), Kecamatan Koja, Jakarta Utara mengusulkan pembangunan fasilitas olahraga di Taman RBU. Taman seluas 3.400 meter persegi tersebut dirasa cukup untuk dibangun sarana olahraga yang dapat dimanfaatkan warga.

Kami sangat berharap pihak Sudin Pertamanan dan Pemakaman Jakut bisa merespon harapan warga

Achmat (50), warga RW 08, Kelurahan Rawa Badak Utara, menyayangkan Sudin Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Utara yang tidak mengoptimalkan fungsi taman untuk interaksi warga. Untuk itu, dirinya berharap agar Taman RBU dilengkapi sarana olahraga. "Kalau hujan lapangan ini becek dan tidak bisa dipakai. Makanya kami berharap dibangun fasilitas untuk warga," ujarnya, Selasa (21/4).

Dikatakan Achmat, warga sudah mengusulkan pembangunan fasilitas di taman itu sejak 2014 lalu. Namun hingga kini belum terealisasi. "Kami sangat berharap pihak Sudin Pertamanan dan Pemakaman Jakut bisa merespon harapan warga. Sebab ini memang kami butuhkan," pintanya.

Jakut Targetkan Bangun 60 Bank Sampah

Menanggapi hal tersebut, Kepala Sudin Pertamanan dan Pemakaman Jakarta Utara, Agustin Pudji Astuti menyambut positif usulan warga tersebut. Namun dirinya berharap warga dapat menyampikan usulan tersebut melalui surat yang ditujukkan secara resmi.

"Usulan warga merupakan masukan bagi kami. Kalau memungkinkan, pengerjaanya bisa saja kita laksanakan tahun ini," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4045 personNurito
  2. Sudin Tamhut Jaktim Tambah Pengamanan dan Sarpras di Taman Mahoni

    access_time11-04-2025 remove_red_eye2783 personNurito
  3. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1758 personFakhrizal Fakhri
  4. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1561 personFakhrizal Fakhri
  5. Program Kampung Iklim Bakal Diimplementasikan di RW 01 Pondok Bambu

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1425 personNurito

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik