You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
dishub
....
photo Budhi Firmansyah Surapati - Beritajakarta.id

250 Personel Sudinhub Disiagakan Antisipasi Kemacetan di Jakut

Untuk mengantisipasi kemacetan saat momen perayaan malam pergantian tahun malam nanti, Suku Dinas Perhubungan (Sudinhub) Jakarta Utara menyiagakan sebanyak 250 personelnya. Mereka akan disebar di empat kawasan keramaian yang menggelar perayaan malam pergantian tahun.

Pengaturan bersifat situasional menyesuaikan kondisi di lapangan

Kepala Sudinhub Jakarta Utara, Harlem Simanjuntak mengatakan, pengerahan ratusan personel tersebut bertujuan mengantisipasi kemacetan.

"Jadi yang siaga di Jakarta Utara ada 250 personel. Sebagian lainnya diperbantukan ke kawasan Sudirman-Thamrin dan lokasi lain," ujar Harlem, Sabtu (31/12).

Berikut 40 Lokasi Parkir di Sepanjang Jl Sudirman-Thamrin Saat Malam Tahun Baru

Dikatakan Harlem, keempat lokasi di Jakarta Utara yang akan menggelar perayaan malam pergantian tahun yakni, di kawasan Danau Sunter, Jalan Yos Sudarso sekitar kantor Wali Kota Jakarta Utara, kawasan Ancol dan kawasan Pantai Indah Kapuk (PIK).

“Kami tidak menerapkan rekayasa lalu lintas. Pengaturan bersifat situasional menyesuaikan kondisi di lapangan,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kabar Duka, Bupati Kepulauan Seribu Junaedi Tutup Usia

    access_time13-11-2024 remove_red_eye2650 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Pramusapa Transjakarta Tampil Beda di Hari Pahlawan

    access_time10-11-2024 remove_red_eye1622 personFolmer
  3. Pj Gubernur Teguh Lantik 305 Pejabat Administrator, Pengawas dan Kasubkel

    access_time12-11-2024 remove_red_eye1362 personFolmer
  4. Ini Rangkaian Acara Jakarta Literation Week 2024

    access_time11-11-2024 remove_red_eye1129 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Dinas KPKP Adakan Bimtek Budi Daya Pertanian Dukung Penataan Kawasan

    access_time12-11-2024 remove_red_eye894 personAldi Geri Lumban Tobing