You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
BPP Kembangan Jadi Percontohan Tanaman Anggur DKI
....
photo TP Moan Simanjuntak - Beritajakarta.id

Dinas KPKP Bangun Sarana Tanaman Anggur di Kembangan

Dinas Ketahanan Pangan, Kelautan, dan Pertanian (KPKP) DKI Jakarta membuat rangka untuk penanaman pohon anggur di Balai Penyuluh Pertanian Kembangan (BPPK), Jalan Kembangan Raya, Kelurahan Kembangan Utara, Kecamatan Kembangan, Jakarta Barat.

sekaligus untuk percontohan tanaman anggur di Jakarta

Kepala Sudin KPKP Jakarta Barat, Novy C Palit mengatakan, pihaknya menyambut baik pembuatan rangka untuk rambatan pohon anggur menggunakan material baja ringan tersebut.

“Pembuatan rangka baja ringan ini untuk rambatan pohon anggur sekaligus untuk percontohan tanaman anggur di Jakarta,” ujar Novy, Jumat (12/5).

Lahan Tidur di Sukapura Dimanfaatkan Jadi Tempat Budi Daya 30 Jenis Anggur

Dikatakan Novy, rangka baja ringan untuk menanam pohon anggur itu dibuat 145 meter persegi dengan tinggi 4,5 meter. Pihaknya, sambung Novy, menyambut baik rencana Dinas KPKP DKI Jakarta yang akan membangun areal percontohan budi daya anggur di Jakarta Barat yang bekerja sama dengan Komunitas Anggur Jakarta.

“Kami berharap areal budi daya anggur di BPPK dapat dikembangkan menjadi pembibitan tanaman anggur sehingga warga yang hendak menanam anggur di rumah atau di wilayahnya juga bisa mengambil ke BPPK,” tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye10139 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye2777 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2165 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1667 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pemprov DKI Gratiskan Transportasi Umum pada 24 April 2025

    access_time18-04-2025 remove_red_eye1174 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik