You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Polres Jaktim Siapkan 730 Personel untuk Pam Nataru
....
photo Istimewa - Beritajakarta.id

Polres Jaktim Siapkan 730 Personel untuk Pengamanan Nataru

Sebanyak 730 personel dikerahkan Polres Metro Jakarta Timur untuk pengamanan Perayaan Malam Natal dan Tahun Baru (Nataru). Mereka dibantu unsur TNI, Satpol PP dan pihak terkait lain.

Mereka akan disebar ke sejumlah gereja dan pusat keramaian

Kapolres Metro Jakarta Timur, Kombes (Pol) Leonardus Harapantua Simarmata Permata mengatakan, 730 personel ini akan disebar pada 258 gereja di 10 wilayah kecamatan. 

Ini Upaya Pemprov DKI Jaga Stabilitas Harga Pangan Jelang Nataru

Saat malam pergantian tahun, ungkap Leonardus, mereka disebar ke sejumlah titik keramaian. Fokus utamanya adalah di kawasan Taman Mini Indonesia Indah (TMII), Old Shanghai Cakung dan Kanal Banjir Timur (KBT).

"Mereka akan disebar ke sejumlah gereja dan pusat keramaian," katanya, Rabu (13/12).

Menurut Leonardus, pihaknya akan membahas lebih dalam dengan jajarannya dan forum pimpinan kota (Forkopimpo) Jakarta Timur untuk mematangkan sistem pengamanan Natal dan Tahun Baru.  

"Pengerahan personel ini untuk memberikan rasa aman kepada warga, khususnya yang merayakan Natal nanti," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Siapkan Pendaftaran Online PJLP, Pelamar Diimbau Tidak Datang ke Balai Kota

    access_time22-04-2025 remove_red_eye15311 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Dibuka Dua Gelombang, Rekrutmen Petugas PPSU Bisa di Kelurahan-Kecamatan

    access_time22-04-2025 remove_red_eye3217 personFakhrizal Fakhri
  3. Pemkot Jaktim Data Warga Pencari Kerja

    access_time21-04-2025 remove_red_eye2358 personNurito
  4. Pramono Ingin Jakarta Jadi Destinasi Olahraga Internasional

    access_time19-04-2025 remove_red_eye1732 personBudhi Firmansyah Surapati
  5. Pramono Imbau Warga Daftar PPSU dan Damkar Melalui Kelurahan

    access_time23-04-2025 remove_red_eye1409 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik