You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pelayanan KTP Elektronik Di Ciganjur Jaringan Eror
.
photo Izzudin - Beritajakarta.id

Jaringan E-KTP Kelurahan Ciganjur Rusak

Masyarakat Kelurahan Ciganjur, Jagakarsa, Jakarta Selatan yang ingin membuat KTP elektronik (e-KTP) harus kecewa. Setelah jaringan untuk pengiriman data ke tingkat Suku Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Jakarta Selatan Rusak.

Jaringan kami koneksinya terputus hari ini mulai jam 11.00 tadi. Jadi tidak bisa melayani perekaman KTP elektronik

"Jaringan kami koneksinya terputus hari ini mulai jam 11.00 tadi. Jadi tidak bisa melayani perekaman KTP elektronik," ujar Hendra Ferdian, Kepala Satuan Pelaksana (Kasatlak) PTSP Kelurahan Ciganjur, Selasa (29/9).

Menurut Hendra, data yang sudah direkam di kantor kelurahan tidak dapat dikirim ke tingkat sudin. Sebab jaringan sedang offline.  "Kalau data tidak terkirim ke sana, ya tidak bisa dilanjutkan ke Kemendagri, dan tidak bisa dicetak," ucapnya.

E-KTP Warga Rusun Jatinegara Barat Tunggu Pembentukan RT/RW

Sementara itu, Kepala Suku Dinas Kependudukan dan Pencatatan (Dukcapil) Jakarta Selatan, Sapto Wibowo mengatakan, pelayanan di Kelurahan Ciganjur rusak karena terputusnya server akibat kelebihan kapasitas pelayanan.

"Nanti akan saya cek dulu. Sekarang kan pelayanannya berbasis online jadi konektivitasnya terganggu tidak bisa merekam," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4261 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1819 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1602 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1594 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1566 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik