You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Sejumlah Aparat Kecamatan Tanah Abang Dianiaya
.
photo Ilustrasi - Beritajakarta.id

Sejumlah Aparat Kecamatan Tanah Abang Dianiaya

Sejumlah aparat Kecamatan Tanah Abang, Jakarta Pusat mengalami kekerasan dari dua orang oknum yang diduga aparat salah satu instansi, Senin (11/1) malam. Bahkan mereka sempat menodongkan senjata api ke salah satu petugas Satpol PP.

Mereka juga mengancam sambil mengarahkan senjata

Dari informasi yang dihimpun, kejadian tersebut berlangsung setelah petugas Satpol PP melakukan penertiban pedagang kaki lima (PKL) di kawasan Pasar Tanah Abang dan sekitar Senayan City, sekitar pukul 21.00. Usai penertiban, petugas penertiban kembali ke Kantor Kecamatan Tanah Abang, Jalan KH Mas Mansyur.

Tidak lama setelahnya, ada dua orang berpotongan tegap datang dan langsung memukuli sejumlah petugas Satpol PP yang berada di bagian depan kantor. Bukan hanya itu, Camat Tanah Abang, Hidayatullah pun dikabarkan tidak luput dari aksi anarkis tersebut.

Gagal Halau PKL, Kasatpol PP Jakpus Bakal Dicopot

"Camat ditendang dan salah seorang petugas, MK, diketok kepalanya dengan pistol sampai terjatuh. Mereka juga mengancam sambil mengarahkan senjata," ujar salah seorang anggota Satpol PP yang enggan disebutkan namanya, Selasa (12/1).

Sementara Kepala Satpol PP Jakarta Pusat, Iyan Sophian Hadi mengatakan, pihaknya sejak malam langsung melakukan upaya preventif agar kasus tersebut bisa langsung selesai.

"Kita langsung adakan musyawarah, saat ini kondisinya sudah stabil kembali," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Puskesmas Mampang Prapatan Wakili Jaksel di Lomba Konvensi Mutu Tingkat Provinsi

    access_time05-11-2024 remove_red_eye2301 personTiyo Surya Sakti
  2. Rintik Hujan Diprediksi Basahi Jaksel dan Jaktim di Malam Hari

    access_time30-10-2024 remove_red_eye1274 personTiyo Surya Sakti
  3. Pimpinan Dewan-Pj Gubernur DKI Teken MoU KUA-PPAS APBD 2025

    access_time01-11-2024 remove_red_eye1015 personDessy Suciati
  4. Buka POR DWP DKI 2024, Pj Gubernur Teguh Harapkan Olahraga Jadi Budaya Hidup Sehat

    access_time30-10-2024 remove_red_eye973 personTiyo Surya Sakti
  5. PT KBN Perkuat Peran dalam Industri Logistik Terpadu

    access_time01-11-2024 remove_red_eye885 personAldi Geri Lumban Tobing