Genangan di Jl Plumpang Semper Dikuras Petugas PPSU
Sekitar 25 petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) Kelurahan Tugu Utara, Koja, Jakarta Utara, Rabu (15/3), menguras air yang menggenangi Jalan Plumpang Semper.
Apalagi saat hujan turun, ketinggian genangan dapat mencapai 15-25 sentimeter,
Saluran PHB Kramat Jaya Dikeruk
Camat Koja, Yusuf Madjid mengatakan, posisi jalan yang sejajar dengan saluran air menjadi salah satu faktor penyebab terjadinya genangan di lokasi tersebut.
"Apalagi saat hujan turun, ketinggian genangan dapat mencapai 15-25 sentimeter," ujar Yusuf, Rabu (15/3).
Guna mengatasi genangan, lanjut Yusuf, petugas PPSU secara rutin membersihkan sampah di saluran air yang berada di sisi kiri dan kanan jalan. Bahkan, petugas PHL Suku Dinas Sumber Daya Air Jakarta Utara sudah mengeruk lumpur yang selama ini mengendap di saluran tersebut.
Namun, menurut Yusuf, tetap saja air dari saluran meluap ke jalan saat hujan turun meski dengan intensitas sedang. Dia berharap, sudin terkait melakukan peninggian jalan agar tidak mudah tergenang.
"Demi meminimalisir genangan sepanjang Jalan Plumpang Semper, jalan harus ditinggikan minimal 30 sentimeter. Kami sudah membahasnya dengan sudin terkait," tandasnya.