Media Saudi Arabia Eksplorasi Destinasi Wisata di Kepulauan Seribu
Sebanyak delapan jurnalis dari Saudi Arabia melakukan eksplorasi destinasi wisata yang ada di Kepulauan Seribu Utara, Kamis (20/12). Kedelapan jurnalis tersebut diterima langsung oleh Bupati Kepulauan Seribu, Husein Murad di dermaga 17 Marina Ancol, Jakarta Utara.
Dalam kegiatan eksplorasi destinasi wisata di Kepulauan Seribu Utara ini para jurnalis dari Saudi Arabia mengunjungi Pulau Macan dan beberapa destinasi wisata bahari dan budaya yang ada di Kepulauan Seribu
"Dalam kegiatan eksplorasi destinasi wisata di Kepulauan Seribu Utara ini para jurnalis dari Saudi Arabia mengunjungi Pulau Macan dan beberapa destinasi wisata bahari dan budaya yang ada di Kepulauan Seribu," ujar Husein Murad, Bupati Kepulauan Seribu, Kamis (20/12).
Ia menambahkan, selain menginap di Pulau Macan para awak media dari Saudi Arabia ini juga akan mengeksplorasi pantai dan kehidupan bawah laut yang ada di sekitar Pulau Macan seperti Pulau Pantara, Pulau Genteng, Pulau Sepa, Pulau Putri, Pulau Matahari dan Pulau Pelangi.
Gembok Cinta Pulau Tidung Jadi Spot Baru Swafoto"Semakin banyak media asing dan publikasi di luar negeri, harapannya semakin meningkat pula
kunjungan wisatawan mancanegara ke Pulau Seribu," tandasnya.