You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Juli Day Care Kecamatan Kebayoran Lama Sudah Dapat Digunakan
.
photo Wuri Setyaningsih - Beritajakarta.id

Kantor Kecamatan Kebayoran Lama Segera Miliki Ruang Penitipan Anak

Pembangunan daycare atau ruang penitipan anak di kantor Kecamatan Kebayoran Lama, Jakarta Selatan, saat ini sudah mencapai 95 persen. Rencananya ruangan tersebut sudah bisa digunakan awal Juli mendatang.

Kami telah melakukan renovasi dengan mendesain ruangan senyaman mungkin,

Camat Kebayoran Lama, Aroman Nimbang mengatakan, ruangan berada di lantai dasar. Luas ruangan penitipan anak sekitar 54 meter persegi.

"Kami telah melakukan renovasi dengan mendesain ruangan senyaman mungkin. Tembok-tembok colorfull dengan banyak gambar binatang," ujar Aroman Nimbang, Jumat (14/6).

Balita Diduga Dianiaya Suster Penitipan Anak

Ia menjelaskan, renovasi terhadap ruangan telah dilakukan sejak dua bulan yang lalu, dengan pagu anggaran mencapai sekitar Rp 50 juta.

"Jadi kami hanya memfasilitasi untuk tempat. Sementara sarana dan prasarana dari Sudin Pendidikan," tandasnya.

Dengan adanya ruang penitipan anak ini, lanjutnya, warga yang mengurus perizinan di kantor Kecamatan Kebayoran Lama nantinya tidak perlu khawatir saat membawa anak. Sebab saat mereka mengantre atau melakukan proses pengurusan, anak-anak bisa bermain dengan nyaman di ruangan tersebut.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pendaftaran Anggota KI DKI 2025-2029 Dimulai 25 Juli

    access_time16-07-2025 remove_red_eye2755 personFolmer
  2. MRT Jakarta Kaji Perluas Rute ke Tangerang Selatan

    access_time13-07-2025 remove_red_eye1157 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Tim Sepak Bola U-12 DKI Wakili Indonesia Berlaga di Dana Cup Denmark

    access_time16-07-2025 remove_red_eye1147 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Transjakarta Didorong Kembangkan Layanan Strategis

    access_time11-07-2025 remove_red_eye1006 personFakhrizal Fakhri
  5. Jakarta Fair 2025 Sukses Dorong Pertumbuhan Ekonomi

    access_time14-07-2025 remove_red_eye886 personFakhrizal Fakhri

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik