You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
Pemkot Jakut dan TP PKK Jakut Berikan Apresiasi Bagi 13 Kader Paliatif
....
photo Rezki Apriliya Iskandar - Beritajakarta.id

Pemkot dan TP PKK Jakut Berikan Apresiasi Bagi Kader Paliatif

Pemerintah Kota (Pemkot) Administrasi Jakarta Utara bersama TP PKK Jakarta Utara memberikan apresiasi berupa piagam penghargan dan bingkisan kepada 13 kader paliatif. Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian peringatan Hari Kanker Sedunia yang jatuh setiap tanggal 4 Februari.

Teruslah berbuat yang terbaik seperti halnya membantu diri kita sendiri,

Wakil Wali Kota Jakarta Utara, Ali Maulana Hakim mengatakan, 13 kader paliatif ini merupakan perwakilan dari masing-masing kecamatan Jakarta Utara yang berdedikasi tinggi melakukan pendampingan terhadap pasien kanker dan sebagainya.

"Selamat dan terima kasih atas dharma baktinya bagi para kader paliatif di wilayah Jakarta Utara. Teruslah berbuat yang terbaik seperti halnya membantu diri kita sendiri. Tetap patuhi protokol kesehatan saat menjalankan tugas sosial di tengah masyarakat," ujar Ali, di Ruang Fatahillah, Kantor Wali Kota Jakarta Utara, Rabu (10/2).

39 RW di Kecamatan Koja Sudah Terlayani Program KPLDH

Ketua Tim Penggerak PKK Jakarta Utara, Suni Sigit Wijatmoko menambahkan, pada peringatan Hari Kanker Sedunia ini juga sekaligus menjadi pertemuan rutin PKK Kota Jakarta Utara.

"Hari ini kita adakan pertemuan rutin PKK tingkat Kota Jakarta Utara sekaligus memperingati Hari Kanker Sedunia dengan melaksanakan webinar deteksi dini kanker payudara, sosialisasi Inisiatif Keluarga Ringkas Aksara (IKRA) serta pemberian apresiasi bagi kader paliatif yang sangat inspiratif dan berdedikasi tinggi dalam mendampingi pasien kanker menjalani pengobatan," katanya.

Sementara itu, apresiasi dari Pemkot Jakarta Utara dan TP PKK Jakarta Utara direspons positif oleh Surti, salah seorang kader paliatif dari Kelurahan Rorotan. Ia sangat berterima kasih atas apresiasi yang diberikan karena menambah semangat baru bagi kader paliatif di Jakarta Utara. Sejak 2010 dirinya menjadi kader paliatif Kelurahan Rorotan yang bertugas mendampingi pasien kanker, HIV, jantung dan stroke.

"Secara pribadi saya ucapkan terima kasih atas apresiasi dari Wali Kota Jakarta Utara sehingga bisa menggiatkan kembali peran kader-kader lainnya. Ini adalah tugas sosial dan dari hati masing-masing semoga kader lainnya bisa mengikuti jejak kami," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Kolaborasi Transjakarta - Telkomsel Tingkatkan Pelayanan bagi Pelanggan

    access_time19-12-2024 remove_red_eye1464 personAldi Geri Lumban Tobing
  2. Transjakarta Uji Coba Layanan 'Open Top Tour of Jakarta'

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1280 personAldi Geri Lumban Tobing
  3. Halte Simpang Pramuka dan Rawamangun Ditutup, Transjakarta Lakukan Penyesuaian Layanan

    access_time18-12-2024 remove_red_eye1070 personAldi Geri Lumban Tobing
  4. Kadishub Tegaskan Tidak Ada Penghapusan Layanan Transjakarta Setelah MRT Fase 2A Selesai

    access_time21-12-2024 remove_red_eye1011 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Semarak Christmas Carol di Jakarta Sambut Natal

    access_time18-12-2024 remove_red_eye983 personDessy Suciati