You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
50 RPTRA di Jakpus Siap Dijadikan Lokasi Vaksinasi Massal
.
photo Folmer - Beritajakarta.id

50 RPTRA di Jakpus Siap Dijadikan Lokasi Vaksinasi Massal

Sebanyak 50 Ruang Publik Terpadu Ramah Anak (RPTRA) yang tersebar di delapan kecamatan se-Jakarta Pusat siap digunakan menjadi lokasi Vaksinasi COVID-19 bagi warga usia 18 tahun ke atas.

Seluruh ruangan dari 50 RPTRA di Jakpus dapat dimanfaatkan oleh tim Satgas COVID-19 untuk melakukan kegiatan vaksinasi bagi warga,

Kepala Seksi Pemberdayaan Suku Dinas (Sudin) Pemberdayaan Perlindungan Anak dan Pengendalian Penduduk (PPAPP) Jakarta Pusat, Bangun Manalu mengatakan, pemanfaatan RPTRA menjadi salah lokasi vaksinasi COVID-19 bagi warga sesuai Pergub Nomor 123 tahun 2017 serta Surat Kepala Dinas PPAPP No 131 Tahun 2021.

"Sesuai  amanat Pergub, RPTRA dapat difungsikan menjadi tempat penanggulangan bencana. Lebih lanjut Kepala Dinas PPAPP DKI Jakarta telah menerbitkan surat yang mengizinkan RPTRA dimanfaatkan sebagai tempat vaksinasi massal," ujar Bangun Manalu, Sabtu (12/6).

7.712 Kader Dasawisma Jakpus Data Warga Kembali dari Daerah

Menurutnya, pemanfaatan sarana  RPTRA dalam rangka upaya percepatan pemberian vaksin bagi warga di delapan kecamatan.

"Seluruh ruangan dari 50 RPTRA di Jakpus dapat dimanfaatkan oleh tim Satgas COVID-19 untuk melakukan kegiatan vaksinasi bagi warga," jelasnya.

Ia menjelaskan, penerapan protokol kesehatan juga diterapkan di areal RPTRA yang digunakan menjadi salah satu lokasi vaksinasi massal.

"Prokes diterapkan secara ketat meliputi penyemprotan disinfektan sebelum dan sesudah, pengukuran suhu tubuh warga sebelum masuk, mencuci tangan di wastafel yang telah disediakan, memakai masker dan menjaga jarak guna menghindari kerumunan saat berada di areal RPTRA," jelasnya.

Ia menambahkan, pemanfaatan sejumlah fasilitas RPTRA di Jakarta Pusat  juga sudah dibuka untuk warga di antaranya jogging track dan taman refleksi dengan penerapan prokes ketat.

"Sementara fasilitas lain yang tersedia di RPTRA di antaranya, taman bermain anak, perpustakaan, musala dan lainnya masih belum dapat digunakan untuk kegiatan warga," tandasnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. 30 Pohon Tabebuya Ditanam di Jalan Karet Pasar Baru Timur 2

    access_time17-01-2025 remove_red_eye1484 personBudhi Firmansyah Surapati
  2. 411.161 Wisatawan Kunjungi Kepulauan Seribu di Tahun 2024

    access_time18-01-2025 remove_red_eye1474 personAnita Karyati
  3. Petugas Padamkan Kebakaran di Mangga Besar XIII

    access_time21-01-2025 remove_red_eye1219 personBudhi Firmansyah Surapati
  4. Dinas PPAPP Perkuat Pencegahan Pelecehan Seksual di Transportasi Publik

    access_time20-01-2025 remove_red_eye1199 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Pemprov DKI Terima Hibah Dua Mobil Layanan Konseling

    access_time16-01-2025 remove_red_eye1123 personFolmer