You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
 Nunggak Pajak, Perusahaan Plat Merah Dipasangi Plang Nunggak Pajak
.
photo Suriaman Panjaitan - Beritajakarta.id

Perusahaan di Tanjung Priok Tunggak Pajak Rp 11 M

Belum adanya kejelasan pelunasan Pajak Bumi dan Bangunan Pedesaan dan Perkotaan (PBB-P2), kantor salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) di Kawasan Pelabuhan Tanjung Priok, Jakarta Utara dipasang plang penunggak pajak.

Sebelum kita kasih plang, kita sudah imbau kok. Tapi tetap ngeyel. Jadinya hari ini kita tanamkan plang ini

Kepala Suku Dinas Pelayanan Pajak Jakarta‎ Utara, Selkiansah mengatakan, perusahaan yang bergerak dibidang industri kapal ini telah menunggak pembayaran pajak sejak 1993. Dan pajak terhutang hingga saat ini mencapai Rp 11 miliar.

Pemkot Jakut Apel Penertiban Objek Pajak

"Sebelum kita kasih plang, kita sudah imbau kok. Tapi tetap ngeyel. Jadinya hari ini kita tanamkan plang ini," kata Selkiansah, Senin (23/11).

Plang yang dipasang oleh petugas bertuliskan 'Tanah Dan Bangunan Ini Belum Melunasi PBB-P2'. Karyawan perusahaan pun dilarang untuk mencabutnya, hingga ada keputusan dari Dinas Pelayanan Pajak DKI Jakarta.

"Makanya kita coba sadarkan mereka melalui penancapan plang ini. Semoga mereka sadar dan segera membayarkan kewajibannya," ucapnya.

‎Selain di Kecamatan Tanjung Priok, ditambahkan Selkiansah, aksi serupa akan dilakukan di lima Kecamatan se-Jakarta Utara. Dari data yang dimilikinya, sebanyak 216 wajib pajak yang menunggak pajak.‎ Total tunggakan pajak hingga Rp 316 miliar.

"Ini terus berjalan di wilayah Jakarta Utara. Ratusan WP kita akan pasangi plang, biar mereka sadar dan segera menuntaskan kewajibannya," tandasnya.‎

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Plt Wali Kota Jaktim Tinjau Posko Antitawuran di Batu Ampar

    access_time16-04-2025 remove_red_eye4250 personNurito
  2. DPRD Dukung Jakarta Jadi Kota Perfilman

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1814 personFakhrizal Fakhri
  3. Langkah Pemprov Gunakan Truk Sampah Listrik Diapresiasi

    access_time14-04-2025 remove_red_eye1600 personFakhrizal Fakhri
  4. Kebakaran di Bawah Kolong Tol Wiyoto Wiyono Berhasil Dipadamkan

    access_time16-04-2025 remove_red_eye1575 personAnita Karyati
  5. Pemprov DKI Pastikan Rekrutmen 1.652 Petugas PPSU Transparan dan Bebas KKN

    access_time15-04-2025 remove_red_eye1560 personAldi Geri Lumban Tobing

Hitung Mundur 22 Juni 2027

00
Hari
00
Jam
00
Menit
00
Detik