You don't have javascript enabled. Good luck with that.
Pencarian
armada_bktb_stok.jpg
....
photo doc - Beritajakarta.id

Basuki Minta Kasus Bus Berkarat Tidak Dipolitisir

Paska penetapan mantan Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) DKI Jakarta, Udar Pristono menjadi tersangka kasus bus Transjakarta berkarat, sontak isu panas langsung beredar. Rumor yang berhembus mendesak agar Gubernur DKI, Joko Widodo ikut bertanggungjawab atas kasus pembelian armada bus senilai Rp 1,1 triliun itu. 

Sudah tahu ada standarnya, kok mesti kita yang kena. Sudah ada kuasa pemegang anggaran, kita kasih ke mereka

Wakil Gubernur DKI, Basuki Tjahaja Purnama meminta, agar kasus pengadaan bus sedang dan Transjakarta yang sedang diusut Kejaksaan Agung (Kejagung) tidak dipolitisir. “Itu dipolitisir. Misalnya ada pegawai kamu belanja sesuatu, kamu pesenin, beli yang bagus. Terus pegawai curangin kamu beli yang jelek. Masa kamu yang ditangkap,” kata Basuki di Balaikota, Selasa (13/5).

Basuki mengungkapkan, Jokowi seharusnya marah, karena Dishub DKI telah membohonginya, lantaran telah membeli barang di luar standar yang telah ditetapkan.

Pristono Harapkan Bantuan Hukum DKI

“Sudah tahu ada standarnya, kok mesti kita yang kena. Sudah ada kuasa pemegang anggaran, kita kasih ke mereka,” tandas Basuki.

Di sisi lain, Basuki mengaku siap menjadi saksi oleh penyidik Kejagung, walaupun dirinya tidak memiliki kompetensi sebagai saksi kasus dugaan korupsi pengadaan bus Transjakarta "Inspektorat lebih ngerti. Kita nggak tahu terlalu teknis begitu,” tuturnya.

Basuki menambahkan, pihaknya menyerahkan sepenuhnya proses hukum terkait penetapan Udar Pristono menjadi tersangka. “Kita tunggu saja proses hukumnya. Tetapi sekarang dia tetap masih jadi PNS kok,” ucapnya.

Berita Terkait
Berita Terpopuler indeks
  1. Pj Gubernur Teguh Pastikan Jakarta Aman, Stabil dan Terkendali

    access_time20-11-2024 remove_red_eye1080 personFolmer
  2. Buka 35.000 Lowongan Kerja, Pj Gubernur Teguh Resmikan Jaknaker Expo 2024

    access_time21-11-2024 remove_red_eye1054 personFolmer
  3. Personel Gabungan Turunkan APK Pilkada di Jaktim

    access_time24-11-2024 remove_red_eye1033 personNurito
  4. PT JIEP Tanam 2.400 Bibit Pohon Asoka

    access_time23-11-2024 remove_red_eye930 personAldi Geri Lumban Tobing
  5. Jakarta Hari Ini Berawan Hingga Diguyur Hujan

    access_time23-11-2024 remove_red_eye918 personTiyo Surya Sakti